Ini Bahaya Gunakan Helm yang Tidak Sesuai Ukuran
Pemakaian helm yang tidak sesuai ukuran ternyata bisa membahayakan pengguna. Salah satunya bisa bikin nyeri pada kepala

TRIBUNNEWS.COM - Pemilihan helm memang tidak semata-mata hanya desain saja.
Tapi perlu mempertimbangkan ukuran helm.
Memang terlihat sepele, bahkan beberapa pengendara motor rela pakai helm sempit lantaran sudah kepincut desain atau motifnya.
"Helm yang ukurannya sesuai akan nyaman dipakai dan enggak sakit di kepala," ujar Riva dari Bengkel Helm.
Bagian yang perlu diperhatikan pada helm yakni dahi dan pipi.
"Biasanya buat bagian dahi dan pipi itu kalau enggak pas ukurannya akan nyeri atau kebas (mati rasa)," ujar pria yang bengkelnya di Jalan Gas Alam Raya, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
Kebas atau mati rasa bisa jadi disebabkan aliran darah di wilayah dahi dan pipi enggak lancar.
Atau tertekan benda seperti busa pipi atau gabus helm dalam waktu yang lama.
"Bahaya banget, bisa menggangu konsentrasi dalam berkendara. Sebab lama-lama akan terasa perih," tambahnya.
Baca Juga
-
Ayah Taruna ATKP Makassar Ceritakan Pertemuan Terakhir dengan Anaknya, Sempat Peluk dan Beri Hormat
Taruna ATKP Makassar tewas akibat dianiaya oleh seniornya dengan cara yang sangat sadis. Korban berkali-kali dipukul di beberapa bagian tubuhnya.
-
Foto-Foto Helm Baru Valentino Rossi Saat Tes Pramusim MotoGP 2019
Helm baru Rossi memiliki corak dengan perpaduan warna cerah dan hitam yang seolah memberi kesan warna baru untuk musim yang baru.
-
Mahasiswa ATKP Makassar Tewas Dianiaya oleh Senior Gara-gara Tidak Pakai Helm
Pihak penyidik Satreskrim Polrestabes Makassar pun menetapkan Muh. Rusdi tersangka dalam kasus penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal