Bersiaplah, Selain Sanksi Sosial, Polri Wacanakan Sanksi Pidana bagi Pelanggar Protokol Kesehatan
Jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia terus bertambah hingga hari ini, Sabtu (12/9/2020).
Penulis: Haris Chaebar
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
TRIBUNNEWS.COM - Jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia terus bertambah hingga hari ini, Sabtu (12/9/2020).
Diketahui ada penambahan 3.806 kasus baru Covid-19 pada Sabtu (12/9/2020).
Penambahan itu menyebabkan jumlah kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 214.746 orang, terhitung sejak kasus pertama pada 2 Maret 2020.
Baca: Minggu Sore, Gubernur Anies Umumkan PSBB di Jakarta Bersama Menkes dan Kepala BNPB
Baca: Besok Senin DKI Jakarta Berlakukan PSBB Total, Apakah Masyarakat Perlu SIKM? Ini Penjelasan Anies
Belum sinkron-nya kolaborasi sektoral di pemerintahan dalam penanganan Covid-19 serta abainya masyarakat terhadap protokol kesehatan membuat penularan terus terjadi di Indonesia.
Terkait protokol kesehatan yang kini mulai renggang dan belum dilaksanakan secara tertib oleh masyarakat, pemerintah berencana melakukan penegakan sebagai upaya memutus rantai penularan Covid-19.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.