News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Stickiii, Kertas Berperekat Kecil untuk Pesan Penting

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Widiyabuana Slay
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jaya Suprana dari Museum Rekor Indonesia, memberikan penghargaan kepada Stickiii dan di terima oleh Joesphine Pangestu (Marketing & Product Manager PT Cakrawala Mega Indah) serta Fanny Kusmanto (Sales & Marketing Head Stickiii). Stickiii berhasil mengumpulkan 12000 kertas tempel yang berisi harapan-harapan masyarakat dan direkatkan disebuah pohon di Gandaria City (20-22 Des 2013).

TRIBUNNEWS.COM - PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk. kembali meluncurkan produk terbaru mereka, Stickiii. Stickiii merupakan kertas berperekat dengan ukuran relatif kecil yang mudah dibawa dan digunakan untuk meninggalkan pesan penting ataupun catatan singkat.

Stiickiii hadir dengan lebih banyak variasi warna pilihan, jumlah kertas ekstra sebanyak 20 lembar setiap set, serta harga 25 persen lebih murah dibandingkan produk lain yang ada di pasar. Para konsumen dapat menemukan Stickiii di toko buku dan alat tulis terdekat di seluruh Indonesia.

“Dengan diluncurkannya Stickiii, kami berniat untuk menambah jumlah konsumen baru seperti murid, mahasiswa, serta kaum pekerja dan menyediakan sarana yang dapat membantu memperlancar kegiatan mereka sehari-sehari,” kata Budi P. Kartono, Head of Marketing di Kota Kasablanka, belum lama ini.

PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk. mengeluarkan produk baru ini karena melihat pangsa pasar di Indonesia masih terbuka lebar, terutama dengan tumbuhnya kaum terpelajar dan kelas menengah yang membutuhkan beragam stationary, termasuk Stickiii.

Pada kegiatan sebelumnya, Stickiii mengadakan kunjungan ke perkantoran dan kampus ternama di ibu kota dan mengajak para profesional dan mahasiswa untuk menuliskan harapan-harapan mereka pada kertas Stickiii. Stickiii berhasil mengumpulkan 12.000 lembar harapan yang hari ini ditempelkan di sebuah pohon di Mal Kota Kasablanka.

Stickiii juga berhasil mencatat rekor MURI (Museum Rekor Indonesia) dalam mengumpulkan berbagai catatan tentang harapan masyarakat ini.

“Kami sangat bangga dapat mencatat rekor MURI, terutama karena Stickiii yang merupakan produk terbaru kami ini, berhasil mengabadikan harapan-harapan dari banyak lapisan masyarakat,” ungkap Lusiana Gomulia, Mill Head dari PT Indah Kiat Pulp& Paper Tbk .

Dikatakannya, harapan adalah hal yang sangat penting bagi semua pihak, karena dengan
memiliki harapan, setiap orang dapat menggapai banyak hal dalam kehidupan. Stickiii ingin mengajak masyarakat untuk senantiasa pantang menyerah dalam merajut harapan mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini