News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Batik Air Tabrak TransNusa

Pasca Tabrakan Pesawat, Tiga Penumpang Trauma Dibawa ke RS

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jumpa Pers Batik Air di Menara Lion Air, Selasa (5/4/2016)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tabrakan pesawat Batik Air PK LBS Boeing 737-800 NG dengan TransNusa ATR 42-600 PK-TNJ membuat tiga penumpangnya trauma.

"Tiga orang mengalami trauma," ujar DiPresiden Direktur Lion Group Edward Sirait di kantor pusat Lion Air, Selasa (5/4/2016).

Pria yang akrab dipanggil Edo itu memaparkan tiga penumpang yang mengalami shock dibawa ke rumah sakit. Namun 46 penumpang lainnya selamat dan tidak mengalami cedera satu pun.

"Ada tiga penumpang yang dirujuk ke rumah sakit untuk pengecekan," kata Edward.

Penerbangan ke Makassar memakai Batik Air pun dibatalkan. Hal itu membuat 10 penumpang yakni sembilan orang dewasa dan satu anak balita membatalkan penerbangannya menggunakan jasa layanan dari maskapai yang dimiliki Lion Group tersebut.

"10 orang membatalkan penerbangan," jelas Edo.

Seluruh penumpang yang membatalkan penerbangan sudah 100 persen diganti oleh Batik Air. Sedangkan penumpang yang masih berniat terbang ke Makassar disediakan penginapan oleh Lion Group.

"Semua penumpang yang akan terbang dari Halim Perdanakusuma disediakan penginapan hotel dan transportasi," kata Edo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini