News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

'Ramadhan at Yupiland' di Pacific Place Jakarta

Penulis: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Menyambut Ramadhan ini Pacific Place menggelar program 'Ramadhan at Yupiland'.

Bekerjasama dengan Yupi, Pacific Place mempersembahkan dekorasi penuh warna yang digemari oleh anak-anak.

Selain menghadirkan dekorasi megah, mal di kawasan SCBD ini juga menggelar rangkaian program promosi yang juga dikemas menarik untuk mengisi bulan Ramadhan tahun ini.

“Suasana liburan anak kali ini sedikit berbeda karena berdampingan dengan bulan Ramadhan. Untuk itu, kami menggabungkan keduanya agar tetap bisa dinikmati anak-anak dan di saat yang bersamaan nuansa bulan suci juga masih terasa," kata Markus C. Barata, Assistant Vice President of Leasing & Marketing PT Pacific Place Jakarta dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribun, Selasa (14/6/2016).

Penampilan menarik bernafaskan Islami dapat disaksikan selama rangkaian acara Ramadhan at Yupiland.

Berkolaborasi dengan perancang busana muslimah, Ria Miranda, Pacific Place juga mempersembahkan Take Me Home: Ramadhan Edition.

Ketiga boneka beruang ciri khas Pacific Place dibalut cantik dalam tiga pasang kaftan dan turban dengan motif berbeda rancangan Ria Miranda.

Ketiganya diperkenalkan melalui nama Reihanna, Ishana, dan Aysaluna yang artinya merefleksikan kebaikan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini