News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rupiah Bergerak di Zona Hijau

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Rabu (4/1/2016) pagi bergerak di zona hijau.

Berdasarkan data Bloomberg, rupiah dibuka menguat 11 poin ke level Rp 13.467 dari posisi penutupan perdagangan sebelumnya Rp 13.476 per dolar AS.

Seiring berjalannya waktu perdagangan, sekitar pukul 08.22 WIB penguatan semakin melebar ke level Rp 13.459 per dolar AS.

Meskipun mengalami penguatan, rupiah dinilai masih dibayangi oleh sentimen negatif dari dalam negeri yang bisa berpotensi membalikkan arah ke zona merah.

Analis PT Samuel Sekuritas Rangga Cipta mengatakan, realisasi belanja negara yang di bawah 90 persen memberikan petunjuk bahwa pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) di kuartal IV 2016 tidak akan lebih baik.

‎"Sentimen pelemahan rupiah bisa bertahan," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini