Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS perdagangan Rabu (1/2/2017) pagi melanjutkan penguatannya.
Berdasarkan data Bloomberg, rupiah dibuka menguat 20 poin ke level Rp 13.349 dari posisi penutupan perdagangan sebelumnya Rp 13.369 per dolar AS.
Baca: Pengamat: Ide Geser Bukan Gusur ala Agus Bisa Diterapkan
"Dolar index anjlok di bawah 100, setelah penasihat (Presiden AS) Donald Trump menuduh euro yang dinilai terlalu lemah," ujar Analis Samuel Sekuritas Rangga Cipta.
Menurut Rangga, melemahnya dolar AS tersebut dimanfaatkan rupiah dan kurs lain di Asia untuk bergerak menguat, namun sentimen negatif domestik membayangi pergerakan rupiah seperti data inflasi dan ketidakpastian politik.
"Inflasi diperkirakan naik, produk domestik bruto yang diperkirakan melambat serta tingginya ketidakpastian politik adalah beberapa sentimen negatif yang ada," kata Rangga.