News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kado Akhir Tahun Semen Gresik untuk Para Pekerja Konstruksi

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Profesi pekerja konstruksi di Indonesia masih dipandang sebelah mata. Meskipun dibutuhkan, para pekerja konstruksi kebanyakan masih diremehkan. Menyikapi fenomena ini, Semen Gresik menggagas sebuah program yang berusaha untuk mengapresiasi dan meningkatkan kesejahteraan para pekerja konstruksi. Program ini adalah Arisan Jago Bangunan, di mana para pekerja konstruksi dari seluruh Indonesia berkesempatan untuk memenangkan hadiah-hadiah menarik dari Semen Gresik.

Contohnya, pemenang hadiah utama Edi Suroso, memenangkan Honda Mobilio sama sekali tidak terbersit dalam pikirannya. Ayah dua orang anak ini adalah seorang pekerja konstruksi dengan pengalaman selama 24 tahun. Berbagai kejadian pahit dan manis menjadi pelajaran berharga sepanjang ia menjalani profesinya. Edi pernah ditipu pemborong di suatu proyek perumahan, sampai ia terpaksa mengambil uang tabungannya untuk membiayai para tukang. Kini, Honda Mobilio yang dimenangkannya seolah menjadi ganti atas keikhlasannya dahulu. Kemenangan ini menjadi buah manis dalam perjuangannya sebagai pekerja konstruksi.

Tak hanya itu, salah seorang pemenang paket umrah yaitu Sakurun, merupakan pekerja konstruksi yang memiliki jiwa sosial tinggi. Ia melatih banyak anak muda yang putus sekolah di lingkungannya untuk menjadi pekerja konstruksi. Kini, anak didiknya banyak yang sudah sukses sebagai mandor. Inisiatifnya didasari oleh pelatihan dan sertifikasi (Edutrain) oleh Semen Gresik tahun 2005 lalu. Hadiah paket umrah yang dimenangkannya, menjadi apresiasi dari Semen Gresik atas upayanya untuk mendidik pemuda putus sekolah menjadi pekerja konstruksi terampil.

Wujud Kepedulian Semen Gresik dalam Membangun Negeri

Melalui program Arisan Jago Bangunan, Semen Gresik memberi timbal balik positif pada para pekerja konstruksi yang sudah setia menggunakan produknya.Sebelum melaksanakan program ini, Semen Gresik melalui portal jagobangunan.com sudah aktif mengadakan program terpadu lain. Program yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para pekerja konstruksi ini adalah pelatihan dan sertifikasi tukang, konsultasi gratis via telepon, dan edukasi online mengenai penggunaan bahan dan penghitungan biaya bangunan melalui fitur Jago Hitung serta fitur Tanya Pak Jago. Program Arisan Jago Bangunan sendiri bertujuan untuk menghimpun lebih banyak pekerja konstruksi, agar semakin banyak yang bergabung dan meningkatkan kompetensinya melalui program pelatihan yang dilaksanakan oleh Semen Gresik.Tujuan jangka panjang dari semua program terintegrasi ini adalah untuk membentuk komunitas pekerja konstruksi dengan skill tinggi dan mampu menjadi penggerak pembangunan dalam lingkungannya.

Program Arisan Jago Bangunan yang digagas Semen Gresik mencapai puncaknya pada tanggal 18 Desember 2017 lalu. Bertempat di Gedung Utama Semen Indonesia, dilaksanakan acara pengundian pemenang program Arisan Jago Bangunan. Hadiah untuk para pekerja konstruksi yang beruntung meliputi 1 unit Honda Mobilio, 10 paket umrah, 50 smartphone Samsung Galaxy J5, dan 500 jaket eksklusif Semen Gresik. Semen Gresik mengadakan program Arisan Jago Bangunan sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian terhadap para pekerja konstruksi.

Bagi Semen Gresik, para pekerja konstruksi adalah salah satu segmen pelanggan yang penting. Oleh karena itu, agar menjangkau lebih banyak pekerja konstruksi untuk mengikuti program Arisan Jago Bangunan, Semen Gresik memaksimalkan semua aset digital yang dimiliki yaitu jagobangunan.com. Keluargakokoh.com, dan bisniskokoh.com. Melalui mekanisme yang terintegrasi ini, Semen Gresik berhasil menjaring 18.622 pekerja konstruksi sebagai partisipan.

Adapun rangkaian proses pengundian pemenang disiarkan live, melalui platform Facebook Fanpage Jago Bangunan. Proses pelaksanaan undian disaksikan oleh pihak-pihak berwenang seperti perwakilan dari kepolisian, pihak notaris, perwakilan dinas sosial, dan jajaran direksi Semen Gresik. Hasilnya, telah didapatkan 561 nama pekerja konstruksi beruntung yang memenangkan hadiah dari Semen Gresik. Hadiah utama 1 unit Honda Mobilio dimenangkan oleh Edi Suroso, asal Kudus. Sementara 10 paket umrah dimenangkan oleh Danang Ari Setiawan (Mojokerto), Sidik Purnomo (Blitar), Sakurun (Demak), Anang Suprianto (Kediri), Hariyono (Blora), Henry Susanto (Pasuruan), Rudiono (Blitar), Riaman (Jombang), Madsiran (Jepara), dan Moh. Wahyudi (Gresik).

Profesi Pekerja Konstruksi Semakin Dibutuhkan dan Semakin Diapresiasi

Saat ini, pemerintah semakin memperhatikan keberadaan para pekerja konstruksi. Wujud nyata dari perhatian ini adalah UU No. 2 tahun 2017 yang mengatur dan melindungi tukang sebagai bagian dari Jasa Konstruksi. Selain untuk meningkatkan kesejahteraan, hal ini juga dilakukan untuk meningkatkan daya saing para pekerja konstruksi Indonesia dengan negara lain.

Pada akhirnya, hadiah yang didapat oleh para peserta diharapkan menjadi motivasi tersendiri untuk selalu meningkatkan kualitas kerjanya. Selain itu juga diharapkan bahwa para pemenang dapat  menginspirasi para pekerja konstruksi lain di seluruh Indonesia. Sebab, seiring dengan kecepatan pembangunan infrastruktur negara, keberadaan para pekerja konstruksi semakin diperlukan. Profesi pekerja konstruksi bukan lagi profesi yang bisa dianggap remeh, tetapi telah berkembang menjadi profesi mulia yang layak mendapatkan apresiasi. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini