News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pesawat N-219 Layani Warga Papua Awal Tahun Depan

Penulis: Hendra Gunawan
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Jokowi dan pesawat N219 Nurtanio di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (10/11/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hendra Gunawan

TTRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Pesawat baru buatan PT Dirgantara Indonesia (PT DI) , N-219 diperkirakan bisa dioperasikan melayani masyarakat Papua pada awal tahun depan.

Menteri BUMN Rini Soemarno mengatakan, saat ini pesawat tersebut sedang menjalani uji sertifikasi di Kementerian Perhubungan.

"Diperkirakan akhir tahun ini selesai sertifikasinya dan pesawat ini akan melayani masyarakat di awal kwartal 1 2019," kata Rini Soemarno di Sentani, Jayapura, Jumat (12/1/2018).

Baca: Modernisasi Navigasi Bandara di Papua Kelar 2019

Ia menyebutkan, pesawat made in Indonesia tersebut diproyeksikan melayani masyarakat Papua karena spesifikasinya yang sama dengan pesawat Twin Otter (buatan Belanda) atau Cassa (buatan Spanyol) yang dulu pernah beroperasi di Indonesia.

Dengan spesifikasinya mampu terbang di runway yang pendek dan kecepatan rendah, N-219 disebut cocok terbang di Papua yang rata-rata kontur lahannya pegunungan dan berbukit-bukit.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini