TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PLN Distribusi Jawa Barat (Disjabar) berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat.
Hal ini dibuktikan dengan beroperasinya Gardu Induk (GI) Multistrada 150 kilo Volt (kV) dengan kapasitas 30 Mega Volt Ampere (MVA) yang dibangun khusus untuk memasok listrik ke perusahaan manufaktur PT Multistrada Arah Sarana.
"GI yang mendapat pasokan listrik dari GI Sukatani melalui jaringan transmisi tegangan tinggi 150 kV ini dibangun sekitar 18 sampai 24 bulan," ujar General Manager PLN Disjabar Iwan Purwana, Sabtu (13/1/2018).
Iwan menjelaskan pihaknya mampu menyelesaikan pembangunan GI dengan tepat waktu. Sehingga pelanggan industri bisa mendapat layanan dengan efisiensi waktu yang tinggi.
"Pengoperasian ini membuktikan kepada calon-calon investor yang lain bahwa PLN mampu menyalurkan tenaga listrik bagi pengembangan pabriknya," kata Iwan.
Senada dengan Iwan, Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Tengah PLN Amir Rosidin, mengungkapkan bahwa PLN akan terus melayani pelanggan industri dan siap mendukung ekspansi berbagai jenis industri.
"Kami menjamin ketersediaan kualitas tenaga listrik akan mempercepat pertumbuhan investasi," ujarnya.