TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Harga emas batangan bersertifikat di Logam Mulia milik PT Aneka Tambang (ANTM) diperdagangkan naik pada Sabtu (24/3).
Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam hari ini dibanderol Rp 657.000. Posisi harga tersebut melonjak Rp 8.000 dari harga Jumat (23/3).
Adapun, harga pembelian kembali (buyback) emas Antam, hari ini, stagnan di posisi Rp 579.000 per gram.
Baca: 3 Pilar Percepatan Peningkatan Kompetensi Jawab Tantangan Revolusi Industri 4.0
Dengan demikian, sepekan terakhir, harga jual emas Antam 1 gram sudah naik Rp 16.000 dari posisi Rp 641.000 pada Jumat (16/3) lalu. Sementara, harga buyback juga naik Rp 8.000 dalam sepekan dari level Rp 571.000 per gram .
Berikut harga emas batangan milik Antam dalam pecahan lainnya per hari ini dan sudah termasuk pajak:
1 gram : Rp 657.000
5 gram : Rp 3.143.000
10 gram : Rp 6.235.000
25 gram : Rp 15.513.000
50 gram : Rp 30.976.000
100 gram : Rp 61.902.000
250 gram : Rp 154.629.000
500 gram : Rp 309.056.000
Berita ini sudah tayang di kontan berjudul Harga emas Antam naik Rp 16.000 dalam sepekan