News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bandara Juanda Ditutup Empat Jam untuk Perbaikan Runway, 11 Penerbangan Terdampak

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesawat Sriwijaya Air apron Bandara Juanda Surabaya.

Laporan Reporter Kontan, Sinar Putri S.Utami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengelola Bandara Internasional Juanda Surabaya menutup sementara operasional bandara ini selama empat jam pada hari ini, Kamis (7/2/2019) dan disampaikan lewat dengan Notice to Airmen (NOTAM) A40539/19 oleh PT Angkasa Pura I (Persero).

Penutupan dilakukan mulai pukul 09.00-12.00 WIB karena adanya perbaikan runway atawa landasan pacu.

"Untuk sementara landas pacu (runway) Bandara Internasional Juanda Surabaya sampai dengan pukul 12:00 WIB yang dikarenakan alasan perbaikan (work in progress) landas pacu dekat dengan aiming point (posisi pendaratan) pesawat sejak pukul 09:00 WIB pagi tadi," ujar Heru Prasetyo, General Manager Bandar Udara Internasional Juanda dalam keterangan tertulis, Kamis (7/2/2019).

“Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan oleh penutupan sementara Bandara Juanda pagi ini," tambah Heru. Saat ini tim teknik masih melakukan perbaikan pada bagian landas pacu yang mengalami kerusakan sebagai komitmen terhadap keselamatan dan keamanan penerbangan.

Baca: Kementerian LHK Pertimbangkan Tutup Sementara Pulau Komodo

Beberapa penerbangan yang terkena dampak antara lain:

1 Malaysia Airlines MH871 Kuala Lumpur - Surabaya
2 Sriwijaya SJ555 Taipei - Surabaya
3 Garuda GA7306 Surabaya - Jember
4 Garuda GA449 Surabaya - Cengkareng
5 Garuda GA309 Surabaya - Cengkareng
6 Citilink QG714 Cengkareng - Surabaya
7 Citilink QG485 Banjarmasin - Surabaya
8 Citilink QG431 Balikpapan - Surabaya
9 AirAsia QZ321 Kuala Lumpur - Surabaya
10 Scoot TR264 Singapura - Surabaya
11 Singapore Airlines SQ930 Singapura - Surabaya

Baca: Doddy Sudrajat Tak Percaya Vanessa Angel Sudah Punya Anak, Iis Dahlia: Bisa Aja Sih Sebenarnya

Baca:  Doddy Sudrajat Tak Kunjung Jenguk Vanessa Angel di Bui, Iis Dahlia Gemas: Ya Allah Pak Lama Banget

PT Angkasa Pura I (Persero) saat ini telah berkoordinasi dengan seluruh stakeholder termasuk diantaranya maskapai penerbangan, ground handling dan Direktorat Navigasi Penerbangan (DNP) terkait penutupan sementara Bandara Internasional Juanda Surabaya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai status operasional penerbangan dari dan menuju Bandara Internasional Juanda, penumpang dapat menghubungi contact center 172 dan bagi seluruh penumpang dihimbau untuk memperbaharui informasi terkait status penerbangan Anda dengan maskapai penerbangan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini