News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2019

Penumpang Pesawat di Periode Lebaran 2019 Diprediksi Turun

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Counter check in maskapai penerbangan di Bandara Kualanamu Medan, Sabtu, (9/2/2019)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertumbuhan jumlah penumpang pesawat terbang pada Lebaran 2019 ini diperkirakan akan menurun ketimbang tahun lalu.

Kementerian Perhubungan memprediksi, penurunan pertumbuhan pengguna pesawat diperkirakan sebesar 2,11 persen.

“Perkiraan memang tahun ini akan ada penurunan pertumbuhan jumlah penumpang, di mana sebelumnya tahun 2018 growth-nya penerbangan domestik 4,49 persen, lebaran tahun ini diprediksi 2,38 persen," ujar Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Polana B Pramesti saat rapat koordinasi terkait penyelenggaraan angkutan Lebaran di Kemenhub, Selasa (21/5/2019).

Selain jumlah penumpang rute domestik, Polana juga memprediksi minat masyarakat untuk berpergian ke luar negeri juga akan menurun di Lebaran tahun ini.

Baca: Menteri Darmin: Demo 22 Mei Tidak Pengaruhi Investasi Dalam Negeri

“Penerbangan luar negeri tahun lalu 11 persen, tahun ini turun jadi 7,8 persen,” kata Polana.

Polana mengatakan, penurunan pertumbuhan penumpang rute domestik ini disebabkan karena infrastruktur jalur darat yang semakin baik. Terutama dengan adanya Tol Trans Jawa dan Trans Sumatera.

“Ya infrastruktur lebih bagus, sekarang penumpangnya banyak pilihan (moda transportasi),” ujarnya.

Penulis : Akhdi Martin Pratama
Artikel ini tayang di Kompas.com dengan judul Jumlah Penumpang Pesawat di Lebaran 2019 Diprediksi Turun

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini