News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Mandiri Syariah Siapkan Dana Tunai Rp 1,17 Triliun untuk Kebutuhan Libur Lebaran

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi: Staf gerai Mandiri Syariah melayani penukaran uang rupiah ke riyal oleh calon jamaah haji di Embarkasi Bekasi, Jawa Barat

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) menyiapkan dana tunai senilai Rp 1,17 triliun di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Hal itu diterangkan Group Head Cash, Trade and Operation Mandiri Syariah Edhie Rosman dalam virtual konfrensi pers di Jakarta, Selasa (19/5/2020).

"Untuk memenuhi kebutuhan lebaran (Idul Fitri 1441 Hijriah), Mandiri Syariah menyiapkan uang tunai Rp 1,17 triliun. Penarikan bisa dilakukan di lebih dari 200 ribu ATM. Ini juga untuk mendukung selain akses layanan digital," kata Eros, sapaannya.

Baca: Jokowi Tak Masalah Pasar Ramai Dipenuhi Warga, Inikah Bentuk Hidup Normal Berdamai dengan Corona?

Baca: Bahas Nasib Warga Miskin selama Pandemi, Pakar: Nanti Tidak Mati karena Corona, tapi Kelaparan

Kendati begitu, Mandiri Syariah mengimbau para nasabah agar tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Sementara itu, Corporate Secretary Mandiri Syariah Ahmad Reza memastikan kebutuhan nasabah selama libur lebaran bisa dilayani secara optimal melalui digital banking Mandiri Syariah baik Mandiri Syariah Mobile (MSM) dan Net Banking.

Reza menyebut pertumbuhan digital banking ditopang oleh top up pulsa, transaksi pembelian makanan hingga e-commerce.

"Transaksi mobile banking cukup banyak diminati. Ini poin bagus di mana kita makin bisa memahami keinginan konsumen. Kami juga mencoba tetap memberikan pelayanan yang prima," tuturnya.

Adapun Mandiri Syariah melayani pembayaran zakat fitrah atau zakat mal, hingga berinfak dan bersedekah bagi masyarakat terdampak covid-19.

"Mandiri Syariah Net Banking memudahkan nasabah khususnya pelaku usaha untuk melakukan batch transfer yaitu satu transfer untuk 100 rekening tujuan, mengatur jadwal transaksi sehingga bisa digunakan untuk payroll pada tanggal tertentu, dan lain-lain," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini