News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Etihad Airways Jadi Maskapai Pertama yang Memberikan Vaksin Covid-19 ke Awak Pesawat

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Etihad Airways

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM - Maskapai penerbangan Etihad Airways menjadi yang pertama di dunia, yang melakukan vaksinasi Covid-19 kepada awak pesawat dan pilotnya.

Mengutip dari laman situs Business Insider pada Selasa (16/2/2021), CEO Etihad Aviation Group Tonny Douglas menyebutkan pihaknya menjadi maskapai pertama yang melakukan vaksinasi Covid-19 kepada seluruh staf, awak kabin dan pilot.

Baca juga: Etihad Airways Batalkan Penerbangan ke Afrika Selatan Akibat Covid-19

Proses vaksinasi kepada seluruh pegawainya, dilakukan pada Desember 2020 melalui program "Protected Together" yang merupakan inisiatif dari Etihad untuk karyawan mendapatkan vaksin di tempat kerja mereka.

"Kami secara proaktif memvaksin semua karyawan, bukan hanya untuk membantu memerangi efek Covid-19 tetapi juga membuat para pelancong merasa percaya diri dan yakin saat mereka terbang bersama kami lagi," ujar Douglas.

Etihad Airways pun dalam akun resmi Instagram miliknya, telah mengklaim bahwa seluruh awak kabin dan pilot sudah 100 persen mendapatkan vaksinasi Covid-19.

Selain itu Etihad Airways berencana meluncurkan paspor kesehatan untuk membantu para pelancong melacak semua informasi kesehatan Covid-19 termasuk vaksinasi dan catatan tes.

Kemudian maskapai asal Uni Emirat Arab juga memastikan Etihad Airways Medical Center menjadi situs vaksinasi Covid-19 yang terakreditasi.

Sebagai informasi, Uni Emirat Arab sendiri berencana untuk memvaksinasi setengah dari populasi penduduknya pada akhir Maret 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini