Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PLN (Persero) kembali memberikan harga spesial biaya penyambungan tambah daya kepada konsumen melalui program Layanan Paket Listrik 2021.
Direktur Niaga dan Pelayanan PLN Bob Saril mengatakan, program ini merupakan upaya perseroan memberikan kemudahan kepada pelanggan dalam melakukan penambahan daya listrik, guna meningkatkan produktivitas di tengah pandemi Covid-19.
Bob menyebut, ada dua produk yang ditawarkan kepada pelanggan, yaitu Super Electrilife dan Super Hemat UMKM yang berlaku hingga 31 Maret 2021.
"Dengan program ini, tambah daya diberikan diskon besar-besaran, yang biasa sampai Rp 10 juta kalau tambah daya, sekarang hanya Rp 202.100," ucap Bob di kantor PLN, Jakarta, Selasa (9/3/2021).
Baca juga: Berikut 2 Cara Klaim Token Listrik Gratis PLN, Login www.pln.co.id atau Gunakan Aplikasi PLN Mobile
Untuk mendapatkan diskon tersebut, kata Bob, pelanggan rumah tangga hanya perlu membeli produk elektronik dengan pembelian senilai Rp 200 ribu di Tokopedia, Bukalapak, dan Ace Hardware untuk mendapatkan voucher biaya penyambungan tambah daya.
Baca juga: Adaro Kembangkan Pembangkit Listrik Bertenaga Surya
Sedangkan program Super Hemat UMKM akan diberikan ke mitra bisnis dari e-commerce yang bekerja sama dengan PLN, tanpa pembelian produk elektronik apapun.
"Ini upaya PLN untuk mendukung kegiatan UMKM, karena UMKM merupakan tulang punggung kegiatan ekonomi pada saat ini," ucap Bob.
Harga spesial dari program ini, berlaku bagi pelanggan rendah 1 phasa yang mengajukan permohonan tambah daya dengan pilihan daya akhir, mulai daya 2.200 VA sampai dengan 11.000 VA.