TRIBUNNEWS.COM - Sudah punya toko online di Shopee? Checked! Upload produk jualan? Checked juga! Tapi,kenapa belum ada satu pun yang order yah?
Tenang, kamu bukan satu-satunya seller yang merasakan kecemasan ini. Sebab, banyak seller yang sudah menjual produknya di marketplace, tetapi belum laris terjual atau bahkan belum mendapat pesanan pertama.
Ketimbang panik enggak jelas, lebih baik kamu ikuti 6 tips untuk penjual pemula di Shopee, supaya toko online kamu jadi ramai pengunjung dan panen pembeli.
Visual foto produk yang bagus dan detail
Ibaratnya, toko online adalah etalase dari produk-produk yang dijual.
Maka itu, untuk memikat banyak konsumen, jangan lupa untuk meng-upload foto maupun video produk dengan kualitas yang bagus, dari mulai resolusi, pencahayaan, hingga background.
Selain kualitas gambar yang bagus, foto harus memperlihatkan produk secara detail, jelas, dan menampilkan sisi yang berbeda untuk menarik minat pembeli.
Baca juga: Fitur Promo Mal Sekitarmu, Layanan Baru ShopeePay yang Kasih Untung Konsumen dan Pelaku Bisnis
Di Shopee, kamu bisa menampilkan hingga 9 foto produk, termasuk foto utama. Jangan lupa untuk teliti meng-upload foto atau video sesuai dengan deskripsi produk ya, agar pembeli nggak kebingungan.
Deskripsi produk yang lengkap
Bubuhkan deskripsi produk secara jelas dan rinci, agar calon pembeli bisa tahu spesifikasi dan kondisi produk yang mereka beli. Jangan lupa secara jelas cantumkan nama produk, spesifikasi, ukuran, material, warna, jumlah stok, kelebihan dan kekurangan produk, dan sebagainya.
Baca juga: Cara Mengaktifkan Shopee PayLater, Simak Syarat dan Tips Mudah Berikut Ini
Contohnya, dalam menjual produk tas, beberkan deskripsi produk hingga ke warna, bahan, dan ukurannya, misalnya ukuran tas (50 x 60 cm), warna cokelat, bahan kulit sintetis.
Ceritakan juga kelebihan dari produk tas ini, misalnya anti mengelupas, tahan air, dan sebagainya.
Atau, ketika menjual produk makanan dan minuman, cantumkan daftar bahan dan komposisi, tanggal kedaluwarsa, status kehalalan, tempat produksi produk, hingga deskripsi rasa.
Punya beragam varian/pilihan
Kamu pasti setuju, kan, kalau semakin banyak produk yang dijual, maka tampilan toko akan semakin menarik?
Memiliki banyak varian produk membuat konsumen juga memiliki banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhannya, dan hal itu tentu lebih mengesankan buat mereka.
Misalnya, jika kamu menjual produk rumah tangga, usahakan kamu nggak hanya menjual satu jenis produk.
Makin lengkap produk yang kamu jual semakin menarik tokomu di mata konsumen, bahkan semakin memperbesar kesempatan mereka untuk membeli banyak produk.
Sama halnya jika kamu menjual produk fesyen. Selain mencari yang modelnya up to date, jangan lupa untuk menyediakan berbagai ukuran dan warna untuk mengakomodasi preferensi pembeli.
Melayani chat dengan ramah
Konsumen mana sih yang tak senang jika dilayani dengan ramah? Di toko online, kamu dapat memberikan pelayanan yang tanggap nan ramah agar reputasi tokomu positif.
Berusahalah untuk selalu merespons pertanyaan konsumen dengan bersahabat dan santun, meskipun mereka hanya sekadar bertanya.
Bila ada keluhan atau masalah dalam proses pembelian, jangan segan-segan untuk membantunya sebisamu.
Selain itu, upayakan pula untuk merespons pelanggan dengan cepat, terutama pada jam kerja toko yang sudah kamu tentukan.
Agar lebih membantu, kamu bisa menggunakan fitur Pengaturan Chat di aplikasi Shopee, dengan mengaktifkan auto-reply dalam chat atau menggunakan template chat untuk memudahkan menjawab pertanyaan dengan lebih cepat.
Manfaatkan fitur-fitur promo yang tersedia bagi Shopee Sellers
Pelanggan mana yang tak tergiur dengan harga murah dan gratis ongkos kirim?
Untuk mendongkrak penjualan, apalagi jika toko online-mu baru mulai dibuka, kamu bisa memberikan penawaran menarik dengan beragam fitur yang disediakan Shopee, mulai dari gratis ongkir, voucher diskon, hingga ikut Flash Sale Shopee setiap hari.
Beberapa fitur promosi di aplikasi Shopee terdapat di bagian Promosi Saya di Seller Centre.
Fitur tersebut antara lain: Gratis Ongkir dan Gratis Ongkir Xtra, Naikkan Produk maksimal 4 jam sekali untuk maksimal 5 produk, Live streaming di Shopee Live untuk berinteraksi langsung dengan konsumen, hingga posting produk di Shopee Feed & Shopee Story.
Selain itu, jika kamu punya budget lebih, kamu bisa memanfaatkan fitur Iklan Shopee untuk tingkatkan exposure produk atau toko, dan Menu Promosi Saya yang terdiri dari Promo Toko, Voucher Toko, Flash Sale Toko Saya, Voucher Ikuti Toko, Paket Diskon, Koin Penjual, Kombo Hemat, dan lain-lain.
Manfaatkan media sosial untuk menarik pembeli ke Shopee
Hobi main media sosial-mu juga bisa diberdayakan untuk menarik calon pembeli baru, lho!
Kamu bisa menambahkan link toko Shopee-mu di bio media sosial toko atau pribadi supaya pembeli dapat langsung meluncur ke tokomu.
Supaya lebih mudah dan untung, kamu bisa membuat link khusus toko melalui program Share & Untung.
Program Share & Untung adalah fitur yang membantu kamu mendapatkan link yang bisa di-share di media sosial atau untuk dibagikan kepada calon pembeli. Uniknya, program ini juga dapat memberi komisi sebesar 5% dari setiap pesanan yang terselesaikan!
Sudah siap jualan lebih cuan tahun ini? Yuk, jadikan toko dan produkmu favorit konsumen dengan menerapkan tips di atas! Untuk info lebih lanjut tentang fitur Seller Centre, kunjungi Seller Centre di aplikasi Shopee atau kunjungi https://seller.shopee.co.id/.