News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bantu Reseller dan UMKM di Masa Pandemi, Evermos Masuk Daftar Forbes Asia 100 to Watch

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jajaran co-founder Evermos, dari kiri ke kanan: Omar Arip Tirta, Muhammad Ghufron Mustaqim, Mochammad Iqbal Muslimin, dan Ilham Taufiq Mulyadi.

Penghasilan suami juga ikut terdampak karena bekerja sebagai pengemudi ojek online yang terdampak PSBB.

Dia mengaku awalnya sempat ragu tapi pihak dari Evermos terus meyakinkan dan memberinya pelatihan agar saya bisa ikut berikhtiar berjualan di Evermos.

Baca juga: Dukung Pengembangan UMKM, Wakil Ketua MPR: Dukung Produk-Produk Dalam Negeri

"Sampai sekarang Alhamdulillah bisa menghasilkan sampai Rp 900 ribu setiap bulannya untuk bantu keluarga," kata Erna.

Iqbal Muslimin, CEO Evermos mengatakan, selama pandemi banyak individu yang mendaftar menjadi reseller karena dirinya atau keluarganya terkena dampak ekonomi akibat Covid-19.

"Kami bersyukur dengan terpilihnya Evermos di Forbes Asia 100 to Watch, membuktikan bahwa kita berada di jalur yang tepat dalam memberikan dampak sosial yang positif bagi Indonesia dan dunia," terang Iqbal Muslimin.

Menurutnya, masuk dalam daftar Forbes Asia 100 to Watch bukan hanya satu-satunya sumbangsih Evermos di kancah global.

Evermos kini juga merupakan anggota dari Global Innovator untuk World Economic Forum, forum dunia di mana Evermos turut berpartisipasi untuk membahas masalah ekonomi dunia, khususnya di laju UKM dan UMKM.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini