News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pendapatan Tumbuh 7,3 Persen di 2021, MIDI Tebar Dividen Rp82,5 Miliar

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - PT Midi Utama Indonesia Tbk (kode saham: MIDI) yang merupakan perusahaan bergerak di bidang perdagangan umum meliputi bisnis supermarket dan pasar mini, sukses mencatatkan kinerja keuangan yang positif di buku tahun 2021.

Direktur MIDI Suantopo Po mengatakan, pada tahun 2021, perusahaan membukukan pendapatan neto konsolidasian sebesar Rp13,58 triliun.

Angka tersebut tumbuh 7,3 persen jika dibandingkan tahun 2020 yang sebesar Rp12,66 triliun.

Meskipun demikian, angka tersebut masih di bawah pertumbuhan pendapatan tahun 2020 yang sebesar 8,9 persen.

"Realisasi pertumbuhan pendapatan yang lebih rendah pada tahun 2021 antara lain dikarenakan oleh kondisi ekonomi yang belum sepenuhnya pulih, terdampak oleh pandemi Covid-19," ucap Suantopo saat paparan public expose MIDI, Rabu (25/5/2022).

Sementara, untuk laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp275,22 miliar di 2021.

Angka tersebut meningkat sebesar 37,42 persen jika dibandingkan tahun 2020 yang sebesar Rp200,27 miliar.

Suantopo juga mengatakan, sejalan dengan cemerlangnya kinerja perusahaan di tahun lalu, Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) MIDI sepakat untuk membagikan dividen Rp82,5 miliar.

Dividen tunai ini setara 30 persen dari laba tahun 2021.

Terkait prospek usaha tahun 2022, MIDI memandang positif prospek bisnis ritel tahun 2022 seiring dengan efektivitas penanganan pandemi Covid-19 yang dilakukan oleh Pemerintah.

"Melalui perencanaan yang matang dan eksekusi yang cepat, tepat dan berdasarkan analisis risiko yang terukur, kami berharap dapat terus memperluas jaringan usaha dan menghadirkan layanan ritel yang semakin berkualitas," pungkasnya.

Sebagai informasi, PT. Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) merupakan pengelola gerai Alfamidi, MIDI Fresh, Alfamidi Super, dan juga Lawson.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini