News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menkeu Sri Mulyani Sebut Investor Tak Perlu Khawatir Investasi saat Tahun Politik di Indonesia

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Kunjungan Kerja ke Dry Port Cikarang, Jawa Barat, Jumat (27/1/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memastikan, investor tak perlu khawatir untuk melakukan investasi meski Indonesia tengah memasuki tahun politik.

Pasalnya, para investor mengkhawatirkan stabilitas ekonomi bakal terganggu. Untuk itu, Sri Mulyani menjamin kepastian hukum bagi para investor.

"Kita semuanya paham saat pemilu ada suhu politik yang naik. Kalau kepastian hukum seluruhnya investor atau masyarakat membutuhkan keamanan," kata Sri Mulyani kepada wartawan di Kawasan Industri Dry Port Cikarang, Jumat (27/1/2023).

Baca juga: Cerita Pelik Menkeu Sri Mulyani Atasi Pandemi Covid-19 hingga Putuskan Program PEN Berakhir

Ani, panggilan akrabnya mengatakan, tahun politik kali ini bakal berjalan aman khususnya bagi investasi di Indonesia. Sebab kata dia, Pemerintahan Indonesia sudah menjalani tahun-tahun politik sebelumnya.

Artinya, pemerintah mampu menangani suhu-suhu politik yang kerap memanas jelang masa Pemilihan Umum (Pemilu).

"Kita sudah berpengalaman dalam beberapa kali pemilu itu tetap bisa terjaga. Sehingga ini tidak menjadi alasan apakah untuk investor atau masyarakat semuanya khawatir," jelasnya.

Baca juga: Cerita Menkeu Atasi Pandemi, Sri Mulyani: Sudah Beli Vaksin Meski Belum Produksi

Terkahir, dia menyatakan pemerintah menjunjung tinggi komitmennya untuk melaksanakan Pemilu dengan baik dan berlandaskan kejujuran.

"Kita semua harus berkomitmen untuk membuat pemilu kita tetap aman, damai. Tentu saja tetap bebas dan jujur dan adil," tutur dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini