News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aviana dan NuCash Kerja Sama Pengembangan Aplikasi

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

PT Aviana Sinar Abadi Tbk (IRSX) dan PT Nusantara Nucash Utama (NuCash) bekerja sama dalam pengembangan aplikasi NuCash melalui kolaborasi penjualan produk digital.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Aviana Sinar Abadi Tbk (IRSX) dan PT Nusantara Nucash Utama (NuCash) bekerja sama dalam pengembangan aplikasi NuCash melalui kolaborasi penjualan produk digital.

Dalam kolaborasi ini, NuCash akan memanfaatkan fitur-fitur produk Software IRS dari IRSX untuk mengembangkan aplikasi mereka.

Direktur Aviana Fajar Indrayanto mengatakan, produk Software IRS telah terbukti efektif dan efisien dalam membantu perusahaan-perusahaan untuk mengembangkan bisnis digital mereka.

Baca juga: Perkuat Ekosistem Digital, Aviana Kembangkan AI untuk Kelola 180 Juta Transaksi

"Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan PT Nusantara Nucash Utama dalam pengembangan fitur aplikasi NuCash. Pemanfaatan Software IRS pada aplikasi NuCash merupakan langkah awal dari kolabarasi mutualisme yang memiliki potensi market jangkauan sangat luas dan juga potensi pengembangan kerjasama baik vertical maupun horizontal," ujar Fajar dalam keterangannya, Selasa (28/3/2023).

Direktur Utama PT Nusantara Nucash Utama dan Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Mohamad Syafi’ Alielha (Savic Ali) berharap kerja sama ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi warga NU dan masyarakat Indonesia pada umumnya.

Baca juga: Aviana Sinar Abadi Raup Rp 100 Miliar dari Hasil IPO

Saat ini, Aviana telah mempunyai lebih dari 1.200 partner digital, dan pengelolaan transaksi hingga lebih dari 180 juta transaksi setiap bulannya.

Melalui ekosistem digitalnya, Aviana berhasil melestarikan dan membuka lebih dari 450.000 UMKM Digital di seluruh Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini