TRIBUNNEWS.COM – Inilah persyaratan yang harus disiapkan untuk mengikuti Rekruitmen Bersama BUMN 2023.
Kementerian Badan Usaha Milik Negara atau Kementerian BUMN akan kembali menyelenggarakan Rekruitmen Bersama yang rencananya akan dibuka pada Kamis (11/5/2023).
Rekruitmen ini bertujuan mencari talenta terbaik dari putera dan puteri bangsa untuk dapat berkarir di BUMN Grup seluruh Indonesia.
Ada beberapa tahap yang harus dilalui para peserta untuk dapat lolos dan bekerja di salah satu perusahaan BUMN di Indonesia.
Mengutip dari Instagram Forum Human Capital Indonesia @fhci.bumn, setidaknya ada lima tahapan yang harus dilalui peserta. Kelima tahapan itu antara lain:
Baca juga: Cara dan Syarat Membuat SKCK Online untuk Daftar Rekruitmen Bersama BUMN 2023
- Registrasi Online dan Seleksi Administrasi
- Tes Kompetensi Dasar dan AKHLAK
- Tes Bahasa Inggris
- Tes Kompetensi Bidang, Psikotes, Wawancara, MCU
- Inagurasi
Syarat Mengikuti Rekruitmen Bersama BUMN 2023
Sebelum mengikuti rekruitmen Bersama BUMN 2023, ada beberapa dokumen yang harus Anda siapkan.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, dokumen yang akan digunakan sebagai syarat mengikuti Rekruitmen Bersama BUMN adalah sebagai berikut:
- Data diri seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP)