News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Studi PwC: Traveloka Dorong Pertumbuhan Industri Wisata Asia Tenggara

Penulis: Sanusi
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

President Traveloka Caesar Indra dan Direktur PwC Indonesia Julian Smith. PwC Indonesia, mengumumkan peluncuran studi dampak tech unicorn Traveloka terhadap industri pariwisata.

Laporan Wartawan Tribunnews, Sanusi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil studi yang dilakukan oleh PwC Indonesia menunjukkan kontribusi Traveloka terhadap perekonomian Indonesia.

Hasil Studi PwC menyimpulkan, Traveloka turut menstimulasi penciptaan Nilai Tambah Bruto (NTB) di Indonesia sekitar 10 miliar dolar AS pada tahun 2019-2022 atau setara lebih dari 360 ribu tenaga kerja di Indonesia setiap tahunnya.

Dari nilai tersebut, 4,5 miliar dolar AS diantaranya berasal dari industri pariwisata, atau setara dengan 2,70 persen Produk Domestik Bruto (PDB) dari sektor tersebut.

Kontribusi ini juga berdampak positif ke sektor lain seperti pertanian dan energi yang menunjukkan keterlibatan ekonomi yang lebih luas.

President Traveloka Caesar Indra, mengatakan, hampir 12 tahun lalu, Traveloka hadir sebagai penyedia solusi perjalanan untuk konsumen melalui teknologi.

Dalam perjalanannya, Traveloka mendedikasikan diri menghadirkan pengalaman terbaik untuk pengguna, dan mendorong inovasi serta pertumbuhan ekosistem pariwisata berkelanjutan.

"Studi yang dilakukan oleh PwC akan membantu kami untuk memahami dan mengukur dampak ekonomi yang diberikan oleh perusahaan dan mengidentifikasi beragam peluang untuk dapat berkontribusi lebih jauh lagi untuk industri pariwisata Indonesia dan Asia Tenggara,” ujarnya.

Direktur PwC Indonesia Julian Smith, mengatakan, studi ini mengungkap ripple effect yang diciptakan oleh Traveloka terhadap berbagai sektor di wilayah Indonesia dan Asia Tenggara.

Baca juga: Wisata Taman Nasional Bromo Mulai Dibuka Hari Ini Pasca Kebakaran, Apa Saja Syarat Agar Bisa Masuk?

Dia juga menambahkan bahwa hasil studi ini menggambarkan hubungan simbiosis antara Traveloka dan perekonomian, serta mendorong pertumbuhan dan inovasi dalam periode dimana ketahanan dan kemampuan beradaptasi menjadi hal yang sangat penting.

Menyaksikan Traveloka sebagai unicorn teknologi yang tidak hanya berkembang namun juga menjadi katalis perubahan positif di kawasan Asia Tenggara merupakan hal yang inspiratif dan dapat menjadi salah satu tolok ukur praktik bisnis yang berkelanjutan.

Baca juga: Jarang Diketahui, Pulau Nusa Kambangan Bisa Jadi Tempat Wisata Seru dan Menyenangkan

Dampak ke UMKM

Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) merupakan tulang punggung perekonomian Indonesia dan ASEAN. Indonesia memiliki 64 juta UMKM dan sekitar 90 persen persen bentuk usaha di ASEAN adalah UMKM.

Studi dampak yang diluncurkan menunjukkan bagaimana Traveloka secara signifikan memberikan dampak positif kepada UMKM. Dari 91 persen partner yang disurvei, termasuk UMKM, menyebutkan Traveloka membantu mereka dalam memperluas jangkauan konsumennya, dan 75 persen diantaranya menyebutkan bahwa pendapatan mereka mengalami peningkatan signifikan berkat program-program Traveloka.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini