News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mendag Cek Harga di Pasar Johar Baru, Cabai Merah Dibanderol Rp120 Ribu Per Kg

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengunjungi Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2023).

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan kaget mendapati harga cabai dibanderol Rp120 ribu per kilogram di Pasar Johar, Jakarta Pusat, saat dia menyambangi pasar tersebut, Senin, 4 Desember 2023.

"Wah, yang benar kamu? Rp120 ribu mahal sekali jualnya. Belinya dari mana tuh? Biasanya Rp100 ribu. Enggak ada yang beli itu," ujarnya.

Di seberang pedagang tersebut, ada pedagang lain juga yang mengungkapkan hal serupa.

Mendag kemudian menghampiri kios penjual daging ayam. Dia membeli Rp700 ribu daging ayam, lalu meminta si pedagang membagikannya ke pengunjung Pasar Johar Baru.

Mendag tiba pukul 09.30 WIB dan sempat pula menghampiri pedagang beras. Dia mendapati harga beras ramos dibanderol Rp11.500 per kg.

"Harga beras sudah tidak naik, tapi tidak turun?" tanyanya. "Harga stabil, tapi masih mahal," jawab pedagang.

Mendag mengatakan, harga beras masih mahal karena belum memasuki masa panen.

Baca juga: Awal Desember, Harga Gula hingga Cabai Merah Masih di Level Tinggi

Dia kemudian menyambangi pedagang dan mendapati harga telur Rp28 ribu per kilogram. Zulhas meninggalkan Pasar Johar Baru setelah sekitar 20 menit meninjau stok dan harga bahan pokok.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini