News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Komitmen Telkom Indonesia Beri Layanan Terbaik untuk Transformasi Digital Lebih Baik

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur Utama Telkom Indonesia, Ririek Adriansyah (ketiga dari kiri) berbincang bersama jajaran direksi saat Corporate Customer Gathering di Golden Asia Hotel Four Points, Jalan Andi Djemma, Kota Makassar, Rabu (5/6/2024). Telkom Indonesia senantiasa mendekatkan diri kepada pelanggan di momentum ulang tahun ke-59.

TRIBUNNEWS.COM - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk senantiasa mendekatkan diri kepada pelanggan di momentum ulang tahun ke-59.

Salah satu cara yang dilakukan yakni menghadirkan Corporate Customer Gathering di Golden Asia Hotel Four Points, Jalan Andi Djemma, Kota Makassar, Rabu (5/6/2024).

Hadir dalam acara tersebut, Komisaris Utama Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R, Direktur Human Capital Management Afriwandi, dan Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya.

Lalu hadir pula Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian Provinsi Sulsel A. Winarno Eka Putra, Kepala Bidang Humas, Informatika dan Komunikasi Publik Isnaniah Nurdin, Direktur Operasional dan TI Bank Sulselbar Iswadi Ayub, dan para pelanggan, serta berbagai tamu undangan lainnya.

Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah mengatakan, kehadirannya di Makassar bertujuan untuk menyapa langsung pelanggan.

“Kita ingin menyapa pelanggan, kita tidak hanya ingin jualan, kita ingin mendengar apa keluhan mereka kalau ada, dan sebagainya,” ujar Ririek.

Baca juga: Sambut HUT Ke-59, Telkom Gelar Digiland Run 2024 di Plaza Barat Senayan

Ririek menjelaskan, Telkom Indonesia bertransformasi ke digital karena diyakini punya peluang atau prospek besar. Dengan digitalisasi, kata dia, banyak hal yang bisa dilakukan, bukan hanya berdampak pada Telkom, tetapi juga bagi Indonesia.

“Kita mempersiapkan (digitalisasi) berupa infrastruktur, layanan, produk dan sebagainya,” jelas Ririek.

Di momentum ulang tahun ke-59, Ririek berharap Telkom Indonesia bisa terus bertumbuh. Pihaknya pun saat ini terus mencari sumber-sumber kebutuhan baru.

“Kita tidak ingin bermanfaat bagi Telkom, tetapi juga untuk masyarakat luas, bangsa dan negara,” kata Ririek.

Direktur Enterprise and Business Service, FM Venusiana R menambahkan, saat ini Telkom fokus melayani B2B atau bisnis ke bisnis.

Dalam implementasinya, Telkom membantu corporate atau perusahaan untuk melaksanakan digitalisasi transformasi.

“Kalau bicara digitalisasi, ekosistemnya ada tiga. Paling dasar digital connectivity, bisnis kami sangat expert di situ, kemudian platform, kami menyiapkan banyak platform, dan di atasnya service, ada banyak service yang disiapkan,” ujar Venusiana.

“Di era digitalisasi ini banyak yang kita siapkan karena sistemnya harus integrasi. Jadi Telkom menyiapkan solusi terintegrasi dengan ekosistem digital yang sudah dimiliki,” tambah Venusiana.

Baca juga: Digiserve Satu-satunya Anak Usaha Telkom yang Raih Sertifikasi GPTW 2024

Respon Munculnya Starlink

Di kesempatan yang sama, Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah juga menanggapi kemunculan Starlink di Indonesia. Seperti diketahui, Starlink membuka layanan langsung ke konsumen di Indonesia.

Ririek menjelaskan, Starlink dalam pengoperasiannya menggunakan satelit. Pihaknya menilai Starlink dengan Telkom Seluler yang dikenal selama ini akan saling melengkapi.

“Kalau daerah yang padat dan pelanggannya besar itu jelas Telkom yang lebih unggul, apalagi dalam bangunan. Tapi kalau daerah 3T kalau seluler biasa, tantangan terbesarnya terlalu mahal,” katanya.

“Jadi kesimpulannya antara Starlink dengan operator sekarang itu bisa saling melengkapi. Bisa jadi peluang,” pungkasnya. (*)

Baca juga: Telkom Dukung Pemulihan 82,1 Ha Lahan Kritis melalui Reboisasi 33.800 Bibit Pohon

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini