News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Ibas: Golongan Masyarakat Ekonomi Menengah ke Bawah Paling Terdampak Pandemi Covid-19

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI - Petugas mengecek paket bantuan sosial untuk keluarga yang perekonomiannya terdampak COVID-19 di gudang penyimpanan stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (20/4/2020). Pemerintah kota Bekasi membagikan sebanyak 150 ribu paket bantuan berupa sembako dan untuk tahap pertama sebanyak 20 ribu paket bantuan akan disalurkan melalui kelurahan. Tribunnews/Jeprima

Anggota DPR Fraksi Demokrat Ajak Para Istri Bantu Beban Masyarakat Hadapi Covid-19

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR Fraksi Partai Demokrat bersama Persaudaraan Istri Anggota Fraksi Demokrat (PIA FPD) menyalurkan sumbangan 2.000 paket sembako ke masyarakat Jabodetabek.

Ketua Fraksi Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan karena pandemi Covid-19 bukan hanya mengancam keselamatan jiwa masyarakat, namun juga ketahanan ekonomi masyarakat luas.

Baca: Kasus Terkonfirmasi Positif Virus Corona di Jakarta Nyaris Sentuh 5.000 Orang

"Akibat pandemi ini golongan masyarakat yang paling terkena dampaknya adalah golongan ekonomi masyarakat menengah ke bawah yang sebagian besar mereka yang bekerja disektor informal," ujar Ibas dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Jumat (8/5/2020).

Menurut Ibas, pekerja informal bukan hanya mengalami penurunan penghasilan.

Tetapi bahkan bisa tidak memiliki penghasilan di tengah pandemi Covid-19.

Oleh sebab itu, Ibas berharap sumbangan sembako ini dapat meringankan beban ekonomi golongan masyarakat yang terdampak virus Corona.

Dalam kesempatan itu Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan, bantuan sosial dari anggota DPR Fraksi Partai Demokrat ini merupakan bagian dari Gerakan Nasional Partai Demokrat Peduli dan Berbagi.

“Kita hadir benar-benar untuk menjadi bagian dari perjuangan masyarakat kita hari ini. Di tengah-tengah pandemi Covid-19 yang kita tahu menghadirkan kesulitan untuk ekonomi kita dalam kehidupan sehari-hari, kita sulit berkegiatan dan mencari nafkah,” kata AHY.

Baca: Kata Mahfud MD, Masih Ada Polarisasi Politik Hingga Ancaman Terorisme di Masa Pandemi Covid-19

Sementara itu, Ketua Persaudaraan Istri Anggota Fraksi Partai Demokrat (PIA FPD), Aliya Baskoro Yudhoyono mengajak serta mengimbau kepada para Istri Anggota DPR Fraksi Partai Demokrat untuk terus ikut berbagi ke masyarakat di tengah masa krisis seperti saat ini.

"Saya tentunya terus mengajak para istri anggota FPD untuk terus berbagi, meskipun bentuknya sekecil apapun," ucap Aliya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini