Usai vaksinasi, Sunersih mengungkapkan pihaknya akan memberi edukasi kepada masyarakat, khususnya di Kecamatan Ciracas Jakarta Timur, tentang vaksinasi Covid-19.
Melalui edukasi itu, Puskesmas Kecamatan Ciracas akan berupaya meyakinkan masyarakat bahwa vaksin Covid-19 aman, halal serta bermanfaat.
"Pasti setelah ini kami pasti akan mengedukasi warga dan memotivasi warga untuk mendapatkan juga vaksin Covid-19," ucap Sunersih.
"Sehingga nanti bisa diterima masyarakat dan masyarakat yakin bahwa vaksin ini aman, halal, dan memang bermanfaat," ujar Sunersih.
Sebagai garda terdepan di fasilitas kesehatan, Sunersih mengungkapkan harus siap untuk divaksin Covid-19.
Vaksinasi kepada tenaga kesehatan, lanjut dia, harus dilakukan untuk memberikan contoh kepada masyarakat bahwa vaksinasi Covid-19 aman.
"Karena kami (tenaga kesehatan) harus sehat dulu sebelum menjadikan masyarakat kami sehat," kata Sunersih.
Sunersih berharap, vaksinasi tahap pertama ini vaksinasi bisa menjadi contoh dan pengalaman buat warga masyarakat yang lain.
"Bahwa insyaallah vaksin Covid-19 ini aman dan mari sama-sama kita dukung pemerintah untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 ini," kata dia.
"Harapannya nanti warga masyarakat bisa berpartisipasi untuk memperoleh vaksinasi Covid-19 ini agar mereka juga terlindungi dari Covid-19," sambung Sunersih.