TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, bahwa terjadi penurunan mobilitas masyakat selama pemberlakukan PPKM Darurat.
Menurut Luhut, hasil pemantauannya terjadi penurunan mobilitas dalam 10 hari terakhir ini.
Bahkan, Luhut telah melaporkan perkembangan baik itu kepada Presiden Jokowi.
Hal itu disampaikan Luhut dalam acara Kementerian Tenaga Kerja secara virtual, Selasa (13/7/2021).
"Saya laporkan ke Presiden, hasil dari google maps, Facebook, NASA, Noah kita sudah melihat ada perbaikan dari 10 hari lalu, tingkat aktifitas di luar," kata Luhut.
Baca juga: PBB: Angka Kelaparan Dunia Tahun 2020 Meningkat Akibat COVID-19
Menurut Penanggungjawab Pelaksanaan PPKM Darurat ini, hasil itu bisa sangat baik dalam menekan penularan penyebaran Covid-19 saat ini.
Dimana, setiap harinya kasus Covid-19 terus naik dan dibarengi juga dengan tingkat kesembuhan yang naik juga.
"Nah aktifitas diluar ini akan berdampak pada nanti pengurangan kasus-kasus aktif, tapi juga berharap menaikan recovery rate kita yang dari hari ke hari membaik," harap Luhut.