News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rayakan HUT ke-17 DPD RI, LaNyalla dan Para Senator Gelar Jamuan untuk Raja dan Sultan se-Nusantara

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua DPD RI dan para senator DPD RI menjamu para Raja dan Sultan se-Nusantara yang tergabung dalam Majelis Adat Kerajaan Nusantara (MAKN) pada acara Gala Dinner dalam rangkaian HUT ke-17 DPD RI di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (30/9/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti didampingi para Senator menjamu Raja dan Sultan se-Nusantara yang tergabung dalam Majelis Adat Kerajaan Nusantara (MAKN) pada acara Gala Dinner dalam rangkaian HUT ke-17 DPD RI di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (30/9/2021).

Senator asal DKI Jakarta Sylviana Murni yang juga Ketua Panitia HUT DPD dalam sambutannya menegaskan kepada MAKN bahwa lembaganya membuka diri seluas-luasnya sebagai saluran untuk menyuarakan kepentingan para Raja dan Sultan Nusantara yang merupakan pemegang saham utama negeri ini.

Sebab hal itu sudah menjadi kewajiban DPD RI untuk memperjuangkan kearifan lokal melalui hak adat dan budaya Nusantara.

Menurut Sylviana Murni, negara harus hadir untuk memastikan sejarah dan budaya yang dimiliki Indonesia mendapatkan tempat yang layak. Karena hanya bangsa yang besar yang mampu merawat dan menghormati sejarah peradaban mereka.

Dikatakannya, jika pemerintah melalui Undang-Undang tentang Desa mengeluarkan APBN triliunan rupiah untuk setiap desa, maka sudah sewajarnya pemerintah mengeluarkan pembiayaan rutin untuk entitas Keraton dan Kerajaan Nusantara.

Untuk mencapainya DPD RI akan mendorong percepatan pembahasan Rancangan Undang-Undang Masyarakat Hukum Adat yang hingga kini masih terhenti di Badan Legislasi DPR RI.

Ketua Dewan Pengarah MAKN, Raja Denpasar IX Paduka Yang Mulia Ida Tjokorda Ngurah Jambe Pamecutan dalam sambutannya menyatakan Raja dan Sultan se-Nusantara percaya Ketua DPD RI akan mampu memperjuangkan eksistensi Kerajaan dan Kesultanan Nusantara.

Oleh karena itu Raja dan Sultan se-Nusantara yang tergabung dalam MAKN menyerahkan sepenuhnya mandat kepada Ketua DPD RI untuk mewujudkan 7 Titah Raja dan Sultan Nusantara yang menjadi kesepakatan dalam Festival Adat Kerajaan Nusantara (FAKN) I di Keraton Sumedang Larang.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini