TRIBUNNEWS.COM - Nama Jamie Vardy tampaknya belum terlalu dilirik oleh manajer FPL jelang gameweek 3, akhir pekan ini.
Hal itu terasa wajar mengingat para manajer FPL lebih tertarik dengan duo pemain West Ham yang mampu tampil ciamik sejauh ini.
Duet Said Benrahma dan Michail Antonio menjadi pemain yang banyak diburu manajer FPL saat ini.
Kegemilangan keduanya yang mampu mendapatkan dua digit poin pada awal musim ini menjadi alasan.
Antonio sejauh ini telah mencetak tiga gol dan tiga assist serta menghasilkan 29 poin di permainan FPL.
Baca juga: West Ham vs Leicester: Jamie Vardy Belum Bisa Cetak Gol ke Gawang West Ham di 5 Laga Terakhir
Baca juga: Liga Inggris: Level Arsenal Turun Drastis, Jack Wilshere Soroti Ambisi Meriam London
Sementara, Benrahma juga mampu tampil brilian dengan menyumbangkan dua gol dan dua assist.
Pemain yang berposisi di belakang penyerang itu kompak mengoleksi 12 poin dalam dua gameweek beruntun di permainan FPL.
Seandainya Benrahma mampu tampil secara konsisten setiap pekannya maka ia akan menjadi aset murah yang diburu para manajer FPL.
Baca juga: Kilas Menarik FPL Gameweek 2 - West Ham Gemilang, Duet Benrahma & Antonio Panen Poin
Dengan performa ciamik dan lawan potensial pada gameweek ketiga, aset Benrahma dan Antonio seakan menjadi hal yang wajib dipunyai manajer FPL.
Terlepas dari hal itu, manajer FPL tak boleh melupakan nama Jamie Vardy dari Leicester City.
Meskipun masih belum menemukan sentuhan terbaiknya yang berbuah gol bagi timnya pada awal musim ini.
Rekening gol pemain asal Inggris itu diprediksi akan tercipta pada gameweek ketiga kali ini.
Faktor lawan mudah yakni bertemu Norwich City menjadi hal yang memungkinkan bagi Vardy untuk membuka rekening golnya musim ini.
Baca juga: Sorotan Liverpool vs Chelsea, Klopp Sanjung Magis Tuchel Bawa The Blues Terbang Tinggi
Norwich City dapat dikatakan masih menjadi sasaran lumbung gol pada awal musim ini.
Setelah menelan kekalahan melawan Liverpool dengan skor tiga gol tanpa balas pada laga pembuka Liga Inggris.
Norwich City kembali dipaksa takluk saat dibantai Manchester City dengan skor lima gol tanpa balas.
Dua hasil kekalahan berat itu menjadi sasaran empuk Leicester City pada gameweek ketiga kali ini.
Vardy pun diprediksi bisa menjadi tokoh antagonis yang berpeluang membuat manajer FPL menyesal jika tidak memilikinya.
Dengan motif balas dendam juga setelah Leicester City tumbang di tangan West Ham pada pekan kedua.
Potensi Vardy untuk mendulang poin dua digit sangat terbuka pada pekan ketiga, akhir pekan ini.
Dengan dukungan pemain seperti James Maddison dan Harvey Barnes membuat Vardy akan semakin terlayani di lini depan musim ini.
Dengan harga £10.5, Vardy saat ini masih memiliki kepemilikan sebesar 15%.
Ia masih kalah telak dari penyerang lain seperti Michail Antonio (West Ham), Danny Ings (Aston Villa) dan Romelu Lukaku (Chelsea).
Dengan jadwal potensial melawan Norwich City tampaknya nama Vardy bisa menjadi pemain pembeda FPL pada gameweek ketiga kali ini.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)