TRIBUNNEWS.COM - Para pecinta permainan MOBA bisa menambahkan Battle of Satria Dewa sebagai salah satu opsi gim terbaru.
Battle of Satria Dewa dalah MOBA 3v3 baru yang menampilkan persaingan dalam pertempuran hidup dan mati yang mendebarkan.
Para pemain akan memainkan game ini dalam frame konsep Mahabharata.
Baca juga: PUBG Mobile Kolaborasi Dengan Kartrider Rush+ : Hadirkan Outfit Hingga Mobil Ikonik
Pilihan hero dalam permainan ini juga cukup beragam.
Para pemain nantinya bisa memilih hero yng tergolong ke dalam faksi Pandawa atau Kurawa.
Pemain harus menguasai titik kontrol permainan untuk muncul sebagai pemenang dalam pertempuran mereka.
Pihak developer memberikan joystick di sebelah kiri sebagai pengendali langkah para hero.
Baca juga: Selebgram Game Zulhilmi Rela Habiskan Rp 1 Miliar untuk Koleksi Item Premium PUBG
Seperti biasa, joystick tersebut akan mengarahkan hero untuk bergerak ke berbagai arah.
Sedangkan di tombol sebelah kanan akan menjadi wadah bagi skill atau jurus.
Persiapan akan menjadi komponen penting sebelum setiap pertempuran.
Oleh karena itu, strategi yang tepat dengan anggota tim lain akan sangat penting untuk menang atas lawan.
Pemain akan memiliki opsi untuk mengubah skill karakter mereka agar sesuai dengan gaya main masing-masing.
Battle of Satria Dewa juga akan memungkinkan pemain untuk menambahkan teman.
Sehingga para pemain dapat bekerja sama bahkan mendapatkan hadiah khusus dengan lebih meriah.
Peluncuran
Kini, para penikmat game MOBA bisa mengunduh Battle of Satria Dewa di Playstore.
Sejauh ini, pihak developer baru meluncurkan permainan ini ke pengguna layanan sistem operasi Android yang ada di Indonesia.
Baca juga: Diamond Royale Free Fire Bulan Oktober 2021 Hadirkan Bundle Dragon Spy
Belum ada rincian terkait tanggal rilis secara global.
Permainan MOBA ini juga baru memasuki tahap akses awal atau early access di Playstore.
Dari pantauan Tribunnews, permain ini mendapat respon cukup baik dari para peminat game MOBA.
Hingga Kamis (14/10/2021) pukul 09.00 WIB, pengunduh permainan Battle of Satria Dewa sudah mencapai seribu orang.
(Tribunnews,com/Guruh)