TRIBUNNEWS.COM - Gelaran turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia Season 12 (MPL ID S12) telah menyelesaikan sejumlah laga pada pekan keenam atau week 6.
Sejumlah fakta menarik mengiringi pertandingan pada pekan keenam di MPL ID S12.
Di mana beberapa tim sukses meraih hasil positif dan adapula yang mendapatkan hasil nol.
Seperti halnya, ONIC Esports yang berhasil menyapu bersih dua laga pada pekan keenam setelah menang atas Dewa United dan RRQ.
Atas hasil itu membuat ONIC Esports kini mengkudeta RRQ puncak klasemen MPL ID S12 dari RRQ.
Baca juga: PBESI Resmi Meyetujui MPL ID S12 dan MDL ID S8: Semoga Bisa Memberikan Manfaat Bagi Bangsa
Selain ONIC Esports tampaknya dua tim lainnya juga merasakan hal yang sama.
Dua tim itu ialah Dewa United dan Rebellion Zion.
Dewa United sendiri yang bermain tiga laga pada pekan keenam berhasil meraih dua kemenangannya saat melawan Bigetron Alpha dan EVOS Legends.
Sedangakan Rebellion Zion juga berhasil mengamankan dua kemenangannya saat berjumpa dengan RRQ dan AURA Fire.
Atas hasil itu, baik Dewa United dan Rebellion Zion naik ke papan tengah dan menjauhi zona merah.
Sementara hasil minor didapati dua tim unggulan MPL ID yaitu Bigetron Alpha dan EVOS Legends.
Ya, Bigetron Alpha dan EVOS Legends tak sekalipun meraih kemenangan pada pekan keenam ini.
Untuk EVOS Legends sendiri dengan hasil itu mebuatnya turun drastis ke dasar klasemen MPL ID S12 dan harap-harap cemas tak lolos ke babak play-off.
Sebab, menyisakan dua pekan lagi EVOS Legends dijadwalkan bertemu tim-tim unggulan seperti RRQ, ONIC Esports dan Bigetron Alpha.
Sementara Bigetron Alpha dengan dua kekalahnnya di pekan keenam ini membuatnya nangkring di urutan keenam dan dibayang-bayangi zona merah.
Lawan terakhir EVOS Legends pada gelaran pekan keenam yakni Dewa United pada Minggu, 10 September 2023 mengungkapkan salah satu faktor utama Harimau Putih (julukan EVOS Legends) menelan hasil minor.
"Doumma anak baru jadi kurang pengalaman," ucap salah satu pemain Dewa United, Watt saat di interview di atas panggung MPL ID.
Ya, Doumma pada laga melawan Dewa United tampil untuk menggantikan Branz sebagai Gold Laner.
Sementara itu, seluruh duel di atas merupakan laga yang digelar di babak Regular Season atau penyisihan grup yang diikuti oleh sembilan kontestan.
Diketahui, babak Regular Season MPL ID S12 dijadwalkan menggunakan format Best of Three (Bo3).
Dari sembilan tim itu akan diambil enam tim terbaik yang akan bermain di babak Play-off.
Sementara di Play-off, dua kontestan yang melaju ke babak Grand Final otomatis akan mendapatkan tiket menuju M5 World Championship yang digelar di Filipina.
Sedangkan untuk venue turnamen MPL ID S12 digelar di MPL Arena, Tanjung Duren, Jakarta.
Hasil MPL ID Season 12 Pekan Keenam
Kamis, 7 September 2023
RRQ 1-2 Rebellion Zion
Dewa United 2-1 Bigetron Alpha
Jumat, 8 September 2023
Geek Fam 2-0 EVOS Legends
ONIC Esports 2-1 Dewa United
Sabtu, 9 September 2023
EVOS Legends 1-2 Alter Ego
Rebellion Zion 2-0 AURA Fire
ONIC Esports 2-0 RRQ
Minggu, 10 September 2023
Bigetron Alpha 1-2 RRQ
Dewa United 2-1 EVOS Legends
Klasemen Sementara MPL ID S12 (Per-Pekan Keenam)
Nama Tim | Menang-Kalah (Match) | Menang-Kalah (Rounds) |
1. ONIC Esports | 9-3 | 19-8 |
2. RRQ | 9-4 | 20-13 |
3. Geek Fam | 6-5 | 14-11 |
4. Rebellion Zion | 6-6 | 14-15 |
5. Dewa United | 6-7 | 13-18 |
6. Bigetron Alpha | 5-7 | 13-16 |
7. Alter Ego | 5-8 | 13-18 |
8. EVOS Legends | 4-7 | 12-16 |
9. AURA Fire | 4-7 | 11-14 |
(Tribunnews.com/Ali)