News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

MPL ID Season 13 - Ekspektasi Tinggi Kehadiran Yawi di AURA Fire Bisa Jadi Bumerang

Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tristan, pro player asal Filipina yang bergabung dengan tim Esports Mobile Legends Aura Fire Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM - Roamer kenamaan di dunia Mobile Legends, Tristan atau biasa kita kenal dengan Yawi di bursa transfer dunia E-Sports menjadi ramai.

Sebagai juara dunia MLBB, ketenaran Yawi sudah melekat di penggemar baik di negara Indonesia maupun di Fillipina.

Pria yang kerab dipanggil 'Yawi" ini berhasil memboyong gelar juara dunia M4 World Championship dan Gelar juara MPL Filipina season 11 bersama Echo Esport.

Pasalnya, roamer juara dunia M4 World Championship itu memutuskan untuk membela Aura Fire di MPL Indonesia Season 13 nanti.

Turnamen Mobile Legends MPL ID Season 13 dibuka dengan duel Alter Ego vs EVOS Glory, mulai 8 Maret 2024. (Tangkapan layar laman MPL ID)

Tentunya, hadirnya roamer kelas dunia di tim Aura Fire membuat ekspetasi netizen penggemar MPL Indonesia menjadi tinggi.

Pasalnya dalam peforma Aura Fire di MPL Indonesia dianggap tidaklah stabil.

Pada season 11-12 MPL Indonesia, tim dengan logo naga api ini tidak mampu lolos ke babak Play-off.

Namun, awal 2024 kali ini, Aura Fire meresmikan Yawi dari Echo Esports tim asal MPL Filipina.

Hal itu bisa menjadikan boomerang bagi Aura Fire

Dengan datangnya pemain yang memiliki nama besar tersebut juga bisa menjadi pedang bermata 2 bagi tim Aura Fire itu sendiri.

Melalui Empetalk di Youtube Jonathan Liandi, Lius Andre (pengamat MPL Indonesia) memberikan saran untuk tim Aura Fire di MPL Indonesia Season 13 mendatang.

Baca juga: MPL ID Season 13: Daftar Lengkap Roster 9 Tim, Bertabur Pemain asal Filipina

"Karena jelas, dengan mereka mendatangkan Aura Yawi ekspetasi yang diberikan kepada Aura Fire jadi lumayan besar."

"Bisa enggak tim Aura Fire menahan ekspetasi yang besar itu menjadi energi positif bagi Auranya sendiri," ujar Lius Andre.

Aura Fams tentunya akan berekspetasi tinggi dikarenakan hadirnya roamer yang memiliki skil mikro makro dan mekanik yang tinggi memberikan semangat baru bagi Aura.

Apakah dengan hadirnya Yawi di Aura Fire akan membantu tim yang berjuluk naga merah meraih hasil positif di MPL Indonesia Season 13 nanti?

(Tribunnews.com/Pradipta Aji Surya Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini