Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto
TRIBUNNEWS.COM, SYDNEY - Pihak berwenang negara bagian Queensland Australia, memperkenalkan cara baru untuk meninggalkan efek jera kepada anggota geng kriminal.
Hukuman jenis baru itu adalah, para pelaku harus mengenakan pakaian narapidana berwarna merah muda cerah.
Menteri Kepolisian Queensland, Jack Dempsey mengatakan ia tengah mempertimbangkan untuk mengganti pakaian narapidana berwarna hijau zaitun dengan pakaian dengan warna lebih menonjol, yaitu pink neon.
Perdana Menteri Queensland, Campbell Newman mengatakan seragam narapidana berwarna merah muda, sudah digunakan di beberapa negara bagian Amerika Serikat (AS), dan menurutnya merupakan ide yang bagus jika dikenakan kepada anggota geng kriminal.
"Mereka pengganggu. Mereka suka memakai jaket kulit, memiliki tato, dan warna mereka sendiri," ujarnya kepada wartawan, Senin (21/10/2013), waktu setempat.
"Jika mereka dikenakan pakaian berwarna merah muda, maka hal itu akan membuat mereka malu," lanjutnya, seperti dikutip dari Asiaone.com.
Queensland pekan lalu mengeluarkan undang-undang baru untuk memberantas geng motor,
Di bawah undang-undang itu maka geng motor seperti Bandidos, Hell's Angels, Pemberontak dan Finks adalah organisasi kriminal.
Mereka terancam hukuman tambahan 15 tahun untuk setiap hukuman penjara yang dikenakan kepada mereka.(asiaone.com)