TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) bertindak cepat untuk memastikan keberadaan 7 orang Warga Negara Indonesia (WNI) penumpang pesawat Malaysia Airlines, yang hilang, Sabtu (8/3/2014).
Salah satu dari gerak Kemlu adalah dengan menghubungi pihak keluarga korban. "Saat ini saya sedang menghubungi keluarga," ujar Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Tatang Budi Utama Razak,kepada Tribunnews.com.
Sebelumnya diberitakan, Kemlu memastikan bahwa terdapat tujuh orang WNI di dalam pesawat MAS bernomor penerbangan MH 370 yang hilang kontak dengan Menara Kontrol Subang, pada pukul 2.40 pagi.
Terdapat 239 orang di dalam pesawat bernomor penerbangan MH 370, 227 diantaranya adalah penumpang, dan sisanya merupakan kru pesawat.
Pesawat MH370 itu, hilang kontak dengan Menara Kontrol Subang, pada pukul 2.40 pagi. Terakhir kali pesawat itu terpantau berada di 065515 Lintang Utara, dan 1033443 Bujur Timur.