News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pascaledakan Bom Bangkok, Kuil Erawan Diperbaiki

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung Kuil Erawan, Bangkok, Thailand, berdoa pada Phra Phrom, sosok patung yang mewakili Dewa Brahma, pada Jumat (4/9/2015). Pihak otoritas Thailand sudah melakukan perbaikan pada kerusakan di Kuil Erawan, pascaledakan bom pada 17 Agustus 2015 lalu. (AP Photo/Sakchai Lalit)

TRIBUNNEWS.COM, BANGKOK - Sudah tiga minggu insiden bom Bangkok berlalu, pihak otoritas Thailand akhirnya memperbaiki beberapa kerusakan di Kuil Erawan, kuil yang letaknya dekat lokasi meledaknya bom itu.

Departemen Seni Rupa Kementerian Kebudayaan Thailand sudah memperbaiki 12 kerusakan yang dialami oleh patung emas Dewa Brahma yang terletak dalam kuil tersebut.

Ditemui Jumat (4/9/2015) di acara peresmian wajah baru patung tersebut, Menteri Kebudayaan Thailand Vira Rojpojchanarat mengatakan bahwa inisiatif itu dilakukan untuk memperbaiki kekuatan pariwisata dan komunitas Bangkok, yang sempat terpengaruh akibat insiden bom itu.

"Yang paling penting untuk citra negara ini adalah mengembalikan kepercayaan wisatawan soal keamanan dan meningkatkan moral masyarakat Thailand juga wisatawannya," ucap Vira, dilansir Fox News.

Perbaikan itu dilakukan setelah kepolisian berhasil menangkap dua orang diduga pelaku bom Bangkok dan tujuh orang yang diyakini sebagai anggota sindikat pemboman tersebut.

Kepolisian Thailand juga menemukan sebuah apartemen milik orang pertama yang ditangkap pihak kepolisian, yang berisi berbagai bahan pembuat alat peledak. (Fox News/STL Today)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini