Maha Vajiralongkorn dikenal sebagai sosok yang kontroversial dan dianggap beberapa pihak tak cocok untuk memegang tampuk kekuasaan di kerajaan.
Tak heran, Maha Vajiralongkorn selama ini kerap disebut sebagai sosok playboy yang hobi hura-hura serta terlibat dalam banyak skandal.
Bagaimana tidak, Maha Vajiralongkorn tercatat sudah pernah menikah tiga kali dan perempuan-perempuan yang menjadi istrinya itu selalu menimbulkan masalah.
Maha Vajiralongkorn juga diketahui berteman dengan mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra, yang pernah terlibat skandal korupsi.
Karena itu, Maha Vajiralongkorn ditakutkan akan bertabiat yang sama dengan Thaksin Shinawatra, tersandung berbagai tuduhan korupsi.
"Tak seperti Raja Bhumibol Adulyadej, Maha Vajiralongkorn sangat tidak disukai oleh publik Thailand, malah dibenci," komentar seorang kolumnis politik, Jonathan Manthorpe.
Menurut Jonathan Manthorpe, Maha Vajiralongkorn ditakutkan dapat menghancurkan struktur peradaban Thailand jika nanti ia memerintah.
Raja Bhumibol Adulyadej tutup usia di umur 88 tahun, akibat komplikasi penyakit yang menderanya selama beberapa tahun terakhir.
Penguasa terlama yang pernah menjabat di dunia itu menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Siriraj, ditemani keluarga kerajaan.