TRIBUNNEWS.COM - Kita mungkin sudah mendengar banyak cerita bagaimana seorang pencuri terangkap.
Ada yang tertangkap saat tengah menjalankan akisnya, ada pula yang tertangkap setelah melihat rekaman CCTV.
Namun, cara pencuri satu ini tertangkap mungkin sangatlah aneh dan tak biasa.
Dilansir Tribunnews dari World of Buzz, seorang pencuri dari Beijing, Tiongkok berniat mencuri sesuatu dari sebuah rumah.
Si pencuri tampak cekatan dengan tidak meninggalkan jejak apapun di rumah itu.
Jadi, ia memakai sarung tangan dan melepas sepatunya saat memasuki rumah.
Tapi sayang bagi si pencuri, pemilik rumah pulang saat ia sedang mencuri barang-barang.
Agar tidak ketahuan, si pencuri pun segera bersembunyi di bawah tempat tidur, berharap si pemilik rumah akan pergi lagi.
Tapi ternyata persembunyian si pencuri ketahuan oleh pemilik rumah.
Bukan karena si pencuri menampakkan bagian tubuhnya atau ia membuat suara-suara.
Melainkan, pemilik rumah mencium adanya bau busuk di sekitar rumahnya.
Ia pun mencari darimana sumber bau tersebut.
Ia masuk ke kamar, melihat ke bawah tempat tidur, dan rupanya bau busuk itu berasal dari kaki si pencuri.
Tertangkap basah, pencuri itu pun langsung dibawa ke kantor polisi Hanshan.
Pemilik rumah menyarankan orang-orang agar memperketat keamanan rumahnya, memastikan pintu dan jendela terkunci rapat.
Cerita konyol ini pun diposting di media sosial Weibo oleh polisi lokal dan langsung viral.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)