News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Najib Razak Tumbang

6 Jam 'KPK' Malaysia Periksa Mantan PM Najib Terkait Skandal 1MDB

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Tun Razak diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Malaysia (MACC) dalam penyelidikan kasus skandal 1Malaysia Development Berhad (1MDB), Kamis (24/5/2018).

TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPURĀ  - Enam jam lamanya mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Tun Razak diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Malaysia (MACC) dalam penyelidikan kasus skandal 1Malaysia Development Berhad (1MDB), Kamis (24/5/2018).

"Saya sudah memberikan keterangan kepada penyidik MACC dari pukul 10.00 sampai 16.30. Saya juga diberi 40 menit istirahat untuk istirahat dan melakukan salat zuhur," ujar Najib usai memberikan keterangan di Markas Besar 'KPK' Malaysia.

Dia mengatakan penyidik MACC telah melakukan tugasnya secara profesional dan baik ketika menyelidikinya, pada kali kedua di Markas MACC.

"Saya menjawab semua pertanyaan dengan yang terbaik dari kemampuan saya. MACC telah melakukan pekerjaan mereka secara profesional dan mereka mengatakan pemberian keterangan sudah selesai, " katanya singkat kepada para wartawan di luar Markas MACC, sebelum masuk ke dalam mobil Toyota Vellfire silver.

Baca: Lagi, Najib Razak Diperiksa KPK Malaysia Terkait Skandal 1 MDB

Dua hari yang lalu, Selasa (22/5/2018), Najib datang ke markas MACC untuk memberikan keterangan untuk pertama kalinya.

Sebelumnya Najib diperiksa penyidik MACC selama lima jam pada Selasa (22/5/2018).

Najib diperiksa dalam proses tindak lanjut dari pernyataan ia memberikan pada tahun 2015 terkait kasus korupsi skandal 1Malaysia Development Berhad (1MDB). (BERNAMA/The Star/Channel News Asia/Malay Mail)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini