TRIBUNNEWS.COM - Banyak kasus hewan menyerang pelatih dalam sebuah sirkus.
Seperti yang terjadi di Thailand ini.
Dilansir Tribunnews dari Next Shark, seorang pawang buaya diserang dalam sebuah acara pertunjukan di Kebun Binatang Phokkathara, Chiang Mai, Thailand, pada Minggu (29/7/2018) siang.
BACA: Sejak Dinikahi Secara Siri, Nikita Mirzani Tak Pernah Dibiayai Oleh Dipo Latief
Insiden ini terekam kamera dari pengunjung bernama Khun Phusawit.
Phusawit berencana menikmati akhir pekan bersama anak istrinya di kebun binatang.
Pria berusia 35 tahun inipun memilih menonton pertunjukan buaya yang dipandu oleh dua pawang.
Nahas, seorang pawang harus menghadapi nasib sial saat menjalankan pertunjukan bersama seekor buaya.
Saat itu, si pawang, Tao, tengah memeragakan aksi berbahaya.
Ia memperlihatkan aksi memasukkan tangan ke dalam mulut buaya.
Awalnya, pria berusia 45 tahun ini memukul pelan kepala dan mulut buaya menggunakan tongkat kecil.
Tao kemudian memasukkan tangan kirinya ke dalam mulut buaya tanpa ragu.
Selama beberapa detik, Tao terlihat seperti menggosok bagian dalam mulut buaya.
Dalam sekejap saja, si buaya menutup mulutnya dan melai menggigit tangan Tao.
Bahkan si buaya sempat menggoyangkan kepalanya sementara tangan Tao masih tergigit.
Merasa terkejut dan panik, Tao menarik tangannya berusha melepaskan diri dari gigitan si buaya.
Tao berhasil melepaskan tangannya dari gigitan buaya.
Namun, darah terlihat menetes di lantai arena pertunjukan.
Ia pun segera berdiri dan berjalan keluar arena untuk mengobati lukanya.
Sementara pawang lainnya menyiramkan air ke lantai supaya darah Tao hilang.
Pihak kebun binatang mengatakan sudah membiayai pengobatan Tao.
"Ia baik-baik saja. Lukanya sudah mendapat perawatan. Ia sangat mencintai buaya dan akan segera bekerja kembali. Hal seperti ini sangat jarang terjadi," jelas Dong Wittawat, pemilik kebun binatang.
Phusawit yang merekam insiden tersebut tanpa sengaja, mengaku terkejut.
"Pertunjukannya sangat bagus sebelum pawang itu tergigit," ujar Phusawit.
"Semua orang yang melihat pertunjukan tersebut terkejut. Anak-anak juga merasa takut. Aku harap dia baik-baik saja," lanjutnya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)