Ya kepada WNI yang memiliki keluarga di tanah air saya informasikan bahwa semuanya selamat aman dan selalu dalam koordinasi KBRI. Keluarga di tanah air diharapkan tenang dan tidak perlu panik karena Insha Allah akan ditangani dan koordinasi sebaik-baiknya.
Sementara bagi WNI di Lebanon untuk tetap meng-on perangkat komunikasi. Selama pandemi ini KBRI sudah memiliki hubungan yang erat masing-masing nomor kontak sudah ada di KBRI sehingga komunikasi dan informasi dapat dilakukan dengan lancar.
Terakhir diharapkan WNI tetap meningkatkan kewaspadaan tidak keluar rumah menuju tempat keramaian. Untuk menghindari pandemi covid dan akibat bersifat kimiawi dari ledakan itu.
Karena yang meledak ini 2.700 ton amunium nitrat, yang tentu radiasi kimianya bisa berpotensi kemana-mana. Karena itu harap selalu mengenakan masker.