TRIBUNNEWS.COM - Mantan duta besar (dubes) RI Dino Patti Djalal turut menanggapi pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) 2020.
Dilansir TribunWow.com, hal itu ia sampaikan dalam tayangan Sapa Indonesia Pagi di Kompas TV, Rabu (4/11/2020).
Diketahui sebelumnya Pilpres AS tengah mencapai puncaknya pada pemungutan suara yang diselenggarakan sampai Selasa (3/11/2020) waktu setempat.
Baca juga: Ungguli Trump di Pilpres AS 2020, Joe Biden Enggan Deklarasikan Kemenangan: Bukan Wewenang Saya
Terdapat dua kubu yang bertanding yakni petahana Presiden Donald Trump dari Partai Republikan dan mantan Wakil Presiden Joe Biden dari Partai Demokrat.
Dino menilai pilpres kali ini memang tengah menjadi sorotan masyarakat AS dan dunia internasional.
Hal itu terbukti dari tingginya jumlah pemilih yang berpartisipasi dalam pemilihan kali ini.
Menurut Dino, ada faktor pemerintahan Trump sebelumnya yang membuat antusiasme masyarakat AS dalam pilpres 2020.
"Memang Trump adalah presiden yang paling unik dalam sejarah Amerika. Dia menemukan suatu resep untuk berpolitik dan mendapatkan suara," papar Dino Patti Djalal.
Ia menilai Trump berhasil mendapat simpat dari kelompok yang selama ini tidak mendapat tempat di politik konvensional, yakni melalui pernyataan yang blak-blakan dan cenderung tidak dapat diterima masyarakat umum.
Hal tersebut tampak dari sejumlah pernyataan kontroversial Trump.