News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Krisis Myanmar

Tentara Myanmar Tangkap Aktor Paing Takhon, 120 Selebriti Jadi Buronan Junta Militer

Penulis: Rica Agustina
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase foto Paing Takhon - Junta Myanmar mengerahkan 50 tentara untuk menangkap aktor Paing Takhon. Saat ditangkap Paing dalam kondisi sakit sehingga tidak melakukan perlawanan.

TRIBUNNEWS.COM, YANGOON - Seorang aktor sekaligus penyanyi dan model terkemuka, Paing Takhon ditangkap oleh tentara pemerintah militer atau junta Myanmar.

Paing ditangkap di rumah ibunya, yaitu di daerah North Dagon, Yangon, pada Kamis (8/4/2021) pagi.

Dikutip dari Channel News Asia, junta mengerahkan 50 tentara dengan delapan truk untuk menangkap Paing.

Aktor berusia 24 tahun itu ditangkap tanpa melakukan perlawanan karena dia sedang dalam kondisi sakit parah.

Menurut keterangan saudara perempuannya Thi Thi Lwin melalui Facebook, pasukan keamanan menangkap Paing dengan tenang dan tanpa kekerasan.

Baca juga: Duta Besar Myanmar untuk London Diusir oleh Junta Militer dari Kantornya

Thi Thi Lwin mengatakan, dirinya tidak tahu Paing akan dibawa kemana oleh pihak junta.

"Sekitar 50 tentara dengan delapan truk militer datang untuk menangkapnya dari rumah ibunya di daerah North Dagon di Yangon, Kamis pagi," tulis Thi Thi Lwin.

"Karena dia sakit parah, mereka menangkapnya dengan tenang tanpa kekerasan. Kami tidak tahu kemana dia dibawa," lanjutnya.

Diketahui, Paing telah aktif dalam gerakan protes antikudeta baik secara langsung di tempat umum maupun melalui media sosial.

Media sosial Paing, yaitu Facebook dan Instagram memiliki lebih dari satu juta pengikut.

Sebelum ditangkap, aktor yang juga dikenal di Thailand itu mengabarkan kondisinya melalui media sosialnya.

Paing Takhon dalam demonstrasi antikudeta militer Myanmar

Dia mengaku kesehatannya telah memburuk selama beberapa hari.

"Saya tidak dalam kesehatan yang baik selama beberapa hari," tulis Paing pada Rabu (7/4/2021).

Setiap kali menyembah Buddha, lanjut Paing, dia selalu berdoa agar kesehatannya segera membaik dan secepat mungkin Myanmar mendapatkan kedamaian.

"Saya biasa berdoa setiap kali saya menyembah Buddha untuk kesehatan yang baik dan untuk mendapatkan kedamaian di Myanmar secepat mungkin," tulisnya.

Sebelumnya, pada bulan Februari, dia mengunggah foto dirinya saat mengikuti demo antikudeta.

Dalam foto tersebut terlihat Paing mengenakan pakaian olahraga berwarna putih dengan megafon dan topi pelindung.

"Bantu kami menghentikan kejahatan terhadap kemanusiaan," tulis Paing dalam keterangan fotonya.

Baca juga: Rusia Sebut Sanksi Akan Mendorong Myanmar Menuju Perang Saudara

Namun demikian, halaman media sosial Paing kini tidak dapat ditemukan.

Tidak jelas apakah dia yang menghapusnya sendiri atau pihak junta yang melakukannya.

Lebih lanjut, pihak berwenang diketahui telah menerbitkan daftar sekira 120 selebriti untuk dicari dan ditangkap.

Dari 120 selebriti tersebut di antaranya termasuk penyanyi Lin Lin dan Chit Thu Wai, aktor Phway Phway, Eaindra Kyaw Zin dan Pyay Ti Oo serta model May Myat Noe.

Profil Paing Takhon

Dikutip dari Wikpedia, Paing telah membintangi sejumlah film, di antaranya Midnight Traveller, Bad Boys 2, dan Thu Bal Thu Lae.

Dia juga bermain dalam serial televisi Kha Yee Thwar Kauk Kyaung (Catatan Perjalanan).

Paing Takhon ikut demo antikudeta Myanmar

Tak hanya itu, aktor kelahiran 17 September 1996 ini juga meluncurkan album solo Chit Kam (Kekasih) pada 2016.

Paing mengawali kariernya pada 2014, dan selama di dunia hiburan, dia terdaftar di The Myanmar Times sebagai 10 Aktor Teratas.

Pada 2018, Paing tampil di BuzzFeed sebagai 23 Pria Asia Selatan yang Memukau.

Adapun aktor yang telah muncul dalam banyak iklan ini sempat menjadi biarawan Buddha.

Dia mencukur kepalanya pada bulan Januari 2021 lalu, dan mengunggah foto dirinya mengenakan jubah merah.

Foto-fotonya yang diunggah di Instagram dibagikan secara luas di media sosial dengan banyak pengguna yang mengomentari penampilan barunya.

Berita lain terkait Krisis Myanmar

(Tribunnews.com/Rica Agustina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini