Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Pemerintah Jepang menegaskan bahwa pada akhir Juni 2021, sekitar 36 juta lansia berusia 65 tahun ke atas dipastikan dapat divaksinasi Covid-19 dosis kedua.
"Volume pasokan selama bulan Juni sedang dalam negosiasi dengan Pfizer-BioN. Inc., tetapi tampaknya telah dikonfirmasi tak ada masalah," papar Menteri Administrasi dan Reformasi Regulasi, Taro Kono yang juga bertanggungjawab atas vaksinasi di Jepang, Jumat (9/4/2021).
Sasaran berikutnya untuk para lansia adalah orang-orang dengan penyakit yang mendasar, dan Taro Kono menekankan bahwa "ini dapat mencakup beberapa vaksin untuk orang-orang dengan penyakit yang mendasar."
Vaksinasi lansia akan dimulai pada tanggal 12 April 2021 dan akan dimulai dengan full-coverage mulai akhir bulan April.
Baca juga: Kamar Mayat Penuh, Rumah Penginapan Tradisional Jepang Jadi Tempat Sementara Penyimpanan Jenazah
Baca juga: PM Jepang Umumkan Tindakan Prioritas Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Tokyo, Kyoto dan Okinawa
Jarum suntik khusus yang dapat melakukan 6 dosis dari 1 botol vaksin akan tersedia pada bulan Mei, dan diharapkan inokulasi dapat dilakukan sekaligus pada bulan yang sama.
Vaksin virus corona diharapkan dapat diamankan untuk sekitar 45 juta dosis pada akhir Juni. Pasokan selama Mei sekitar 43 juta dosis dapat diamankan.
Sementara itu telah terbit buku baru "Rahasia Ninja di Jepang" berisi kehidupan nyata ninja asli di Jepang yang penuh misteri, mistik, ilmu beladiri luar biasa dan tak disangka adanya penguasaan ilmu hitam juga. informasi lebih lanjut ke: info@ninjaindonesia.com