Diketahui Souza yang mengalami luka akibat tembakan sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit.
Mendoza mengatakan pistol yang digunakan Baldwin adalah revolver Pietta Long Colt buatan Italia.
Alec Baldwin (63) merupakan co-produser sekaligus aktor dalam film terbarunya, Rust yang berlatarkan Kansas di tahun 1880an.
Film ini diproduksi di Bonanza Creek Ranch, dekat Santa Fe, New Mexico.
Sebelum penembakan, para kameramen dilaporkan keluar dari lokasi syuting untuk memprotes kondisi kerja.
Menurut dokumen pengadilan, Baldwin saat itu mengarahkan revolver ke kamera untuk berlatih adegan yang kemudian mengakibatkan penembakan mematikan.
Asisten Sutradara Dipecat karena Kasus Serupa
Penembakan tanpa sengaja yang dilakukan Baldwin menewaskan sinematografer Halyna Hutchins pada Kamis (22/10/2021) di tengah lokasi syuting film Rust.
Belakangan ini terungkap, asisten sutradara yang menyerahkan pistol berisi peluru hidup kepada aktor Alec Baldwin berujung tewasnya seorang kru, ternyata sempat tersandung kasus serupa.
Seorang produser film Freedom's Path mengatakan kepada The Associated Press, asisten sutradara bernama Dave Halls itu dipecat dari tim produksinya pada 2019.
Halls dikeluarkan setelah seorang kru mengalami cedera ringan karena tembakan senjata.
Produser yang bicara dengan syarat anonim itu menuliskan, Halls ditendang dari tim, bahkan proses syuting tidak dilanjutkan sampai pria itu pergi.
Baca juga: Kepala Divisi Senjata di Lokasi Set Film Alec Baldwin Disebut Amatiran dan Masih Hijau
Baca juga: Akankah Alec Baldwin Didakwa Setelah Tembak Kru Film? Ini Kata Pakar Hukum
Sebelumnya, anggota kru lainnya yang sempat bekerja dengan Halls mengaku dia pernah mengeluhkan keprofesionalan asisten sutradara itu pada 2019 lalu.
Maggie Goll, pembuat properti dan ahli petasan berlisensi, mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa dia mengajukan keluhan internal dengan produser eksekutif seri Into the Dark Hulu atas perilaku Halls.
Goll mengatakan dalam sebuah wawancara telepon, Halls mengabaikan protokol keamanan senjata dan petasan.
Halls juga dikatakan mencoba melanjutkan syuting setelah pyrotechnics atau ahli petasan untuk kebutuhan film jatuh sakit.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)