TRIBUNNEWS.COM - Sub-varian omicron yang lebih menular, BA.2, kini menjadi varian Covid-19 yang dominan di AS, menurut data yang dirilis oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) minggu ini.
Sub-varian itu menyumbang hampir 55% sampel infeksi Covid-19 yang menjalani sekuensing genetik.
Meski begitu, penyebaran BA.2 tidak menjamin AS akan mengalami gelombang baru Covid-19, CNBC.com melaporkan.
Jumlah kasus BA.2 telah berlipat ganda setiap dua minggu.
Pada awal Februari, subvarian omicron ini hanya 1% dari kasus Covid-19 yang diurutkan di AS.
Subvarian BA.2 menyebar sekitar 75% lebih cepat daripada versi omicron sebelumnya, BA.1, menurut pembaruan terbaru dari Badan Keamanan Kesehatan Inggris.
Baca juga: Kepala BIN Ungkap Kunci Cegah Penularan Omicron BA.2: Perkuat Vaksinasi dan Perbaiki Gaya Hidup
Baca juga: Cegah Omicron Siluman, Binda Kalteng Genjot Vaksinasi Covid-19 Jelang Ramadan
BA.2 telah menyebabkan lonjakan infeksi di Inggris dan Jerman dalam beberapa pekan terakhir, meskipun kasus mulai menurun lagi di sana.
China juga tengah berjuang melawan wabah terburuknya sejak 2020, yang didorong oleh BA.2.
Meskipun BA.2 menyebar lebih cepat, varian itu tidak membuat orang lebih jatuh sakit daripada versi omicron sebelumnya, menurut data dari Afrika Selatan dan Inggris.
Omicron dan subvariannya umumnya menimbulkan penyakit yang lebih ringan daripada varian delta.
Para ilmuwan di Qatar telah menemukan bahwa vaksin Covid-19 sama efektifnya terhadap BA.2 seperti halnya terhadap BA.1, meskipun omicron telah menyebabkan lebih banyak kasus terobosan.
Kepala penasihat medis Gedung Putih Dr. Anthony Fauci mengatakan awal bulan ini bahwa BA.2 dapat menyebabkan peningkatan kasus di AS.
Tetapi ia tidak memperkirakan lonjakan baru.
Fauci mengatakan AS belum perlu memperkenalkan kembali pembatasan Covid-19 sebagai tanggapan terhadap subvarian ini.