TRIBUNNEWS.COM - Sebuah helikopter yang ditumpangi Presiden Iran, Ebrahim Raisi, dan pejabat senior dilaporkan mengalami kecelakaan di wilayah barat laut Iran, Minggu malam (19/5/2024).
Apa saja fakta yang bisa diketahui sejauh ini?
1. Agenda kepresidenan
Helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi dan Menteri Luar Negeri Iran jatuh saat dalam perjalanan kembali dari Provinsi Azerbaijan Timur.
2. Bertemu dengan Presiden Azerbaijan
Sebelumnya, Raisi bertemu Presiden Azerbaijan, Ilham Aliyev, untuk meresmikan proyek bendungan kerja sama, yang merupakan tanda terbaru dari membaiknya hubungan antara kedua negara.
3. Puluhan penyelamat dan drone dikerahkan
Sekira 20 tim penyelamat dan drone telah dikirim ke lokasi jatuhnya helikopter.
4. Bagaimana kronologinya?
Media pemerintah Iran mengatakan cuaca buruk menjadi faktor penyebab jatuhnya helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi dan jajaran menterinya.
5. Ada berapa helikopter yang terbang saat kecelakaan?
Terdapat tiga helikopter, dua dari tiga helikopter dalam konvoi presiden berhasil kembali dengan selamat ke kota Tabriz.
Menteri Energi Ali Akbar Mehrabian dan Menteri Perumahan dan Transportasi Mehrdad Bazrpash berada di dalam helikopter yang berhasil kembali dengan selamat.
6. Kabut tebal jadi penghalang
Kabut tebal telah mengurangi jarak pandang di area yang diperkirakan menjadi lokasi helikopter yang ditumpangi Presiden Iran Ebrahim Raisi.
Jarak pandang di kawasan pegunungan dan hutan berkurang menjadi hanya sekitar lima meter. (*)