News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Iran Vs Israel

Iran Desak Israel agar Dikeluarkan dari PBB setelah Serang Suriah, Jalur Gaza, dan Lebanon

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei.

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian luar negeri Iran meminta agar Israel dikeluarkan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) beberapa warga sipil Suriah tewas akibat serangan udara IDF di ibu kotanya, Damaskus, pada Minggu (10/11/2024). 

"Musuh Israel melancarkan aksi agresi udara dari arah wilayah pendudukan Golan Suriah," lapor kantor berita SANA, Senin (11/11/2024).

Serangan tersebut menargetkan sebuah bangunan tempat tinggal di Sayyidah Zaynab, menewaskan beberapa warga sipil, termasuk wanita dan anak-anak.

Dalam sebuah pernyataan pada hari Senin, juru bicara kementerian luar negeri Iran, Esmaeil Baghaei, mengutuk keras serangan agresif pada hari Minggu oleh rezim Zionis Israel.

Esmaeil Baghaei juga menuduh badan-badan internasional menutup mata terhadap serangan Israel selain di Jalur Gaza dan Lebanon.

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) biasanya tidak membenarkan atau membantah serangan semacam itu. 

Esmaeil Baghaei juga mendesak masyarakat internasional untuk mengambil tindakan praktis dan efektif terhadap rezim Zionis, termasuk memberlakukan embargo senjata.

Ia meminta PBB mengeluarkan Israel dari badan internasional tersebut dan mengadili serta menghukum para pemimpinnya.

"Israel secara rutin menargetkan wilayah Suriah, Lebanon, dan Palestina tanpa hukuman karena wilayah tersebut menikmati dukungan tanpa syarat dari AS dan beberapa negara Eropa," katanya.

"Negara-negara tersebut sebagai kaki tangan dalam genosida dan kejahatan perang yang dilakukan oleh Israel di Gaza dan di tempat lain di kawasan tersebut," lanjutnya, seperti diberitakan IRNA

Awal bulan ini, Malaysia menyiapkan rancangan resolusi untuk Majelis Umum PBB, yang menyerukan penghapusan Israel dari organisasi internasional atas tindakannya di Palestina.  

Baca juga: Donald Trump Tunjuk Marco Rubio Jadi Menlu AS: Dikenal Keras ke China dan Iran, Bagaimana Elon Musk?

Di tengah operasi militer yang sedang berlangsung terhadap militan Hamas di Jalur Gaza dan meningkatnya ketegangan dengan Iran, hubungan Israel dengan PBB menjadi semakin tegang.

Pada awal Oktober, Israel menyatakan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres sebagai persona non grata, menuduhnya gagal mengutuk dengan tegas serangan balasan Iran sebelumnya terhadap Israel.

Setelah serangan Iran, Antonio Guterres mengatakan dalam sebuah posting di X bahwa ia mengutuk meluasnya konflik Timur Tengah secara keseluruhan. 

Lebih dari 100 negara anggota PBB telah menandatangani surat yang mengecam keputusan Israel terkait Antonio Guterres. 

Dokumen tersebut menegaskan tindakan tersebut merusak kemampuan PBB untuk melaksanakan mandatnya, yang mencakup mediasi konflik dan pemberian dukungan kemanusiaan.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini