Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti
TRIBUNNEWS.COM.COM, YOGYA – Seiring perkembangan teknologi global saat ini, Indonesia merupakan salah satu negara terbesar pemakai gadget dan smartphone terbaru di dunia. Untuk memenuhi perkembangan pasar dan memahami kebutuhan pelanggan profesional yang menginginkan layanan lengkap mulai dari email, browsing, chatting, social networking dan Wi-Fi access, Indosat bekerjasama dengan Apple meluncurkan program bundling paket lengkap iPhone 4S untuk pelanggan.
Director & Chief Commercial Officer Indosat, Erik Meijer mengatakan sejak kemunculan pertamanya pada tahun 2007, iPhone terus menerus menyedot perhatian masyarakat dunia. Tidak hanya laris dalam penjualan, iPhone juga konsisten dalam melakukan pengembangan produk,baik dari sisi design dan teknologinya. Begitu juga dengan Indosat, sebagai salah satu provider telekomunikasi terkemuka saat ini, terus berupaya melakukan inovasi baru dalam menghadirkan kelengkapan & solusi layanan dalam berkomunikasi.
“Kami berharap perpaduan keistimewaan IPhone 4S dan kelengkapan layanan dari Indosat dapat mewujudkan keinginan pelanggan untuk mempunyai gadget yang dapat dijadikan partner dalam solusi lengkap untuk berkomunikasi. Pelanggan pun dapat menikmati fitur-fitur canggih iPhone 4S sebagai pelengkap gaya hidup saat ini dengan harga yang sangat kompetititf dan terjangkau“, katanya pada Selasa (22/5/2012). (*)