News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hands On Samsung Galaxy S4

Layarnya Asyik untuk Nonton Video Beresolusi Tinggi

Penulis: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Samsung Galaxy S4 sungguh perangkat yang full entertainment. Semua file audio video bekerja sangat optimal.

Segala jenis musik terasa pas di telinga dengan keberadaan Samsung Adapt Sound. Fitur ini memaksimalkan output suara baik saat menggunakan earphone ataupun headphone.

Menu file video yang mendukung 3GP, MP4, MKV, AVI, MOV, XVID, dan WEBM ini tersaji dengan sangat unik yang tak didapat di smartphone papan atas lainnya. Lagi pula layarnya yang jumbo membuatnya asyik untuk nonton video berformat HD.

Saat masuk ke daftar video, tersaji galeri yang memuat klip video tersebut. Tambahan lagi, navigasinya dapat dilakukan dengan mode Air View. Cukup arahkan jari ke di atas layar tanpa menyentuhnya saat menonton video, maka akan muncul frame video.

Hanya yang sedikit menganggu, kadang kala bodi Samsung Galaxy S4 terasa hangat saat digunakan memutar video beresolusi tinggi. Tapi di lain waktu, bodi tetap adem meski sudah berjam-jam digunakan memutar atau merekam video.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini